Waspada Penyakit Diabetes, Berikut Ini Jenis Makanan & Minuman yang Perlu Anda Hindari!

- 14 November 2021, 10:00 WIB
Konsumsi nasi dari beras putih juga menyebabkan penyakit diabetes.
Konsumsi nasi dari beras putih juga menyebabkan penyakit diabetes. /allybally4b / PIXABAY

Media Purwodadi - Penyakit diabetes menjadi salah satu ancaman kesehatan masyarakat. Penyakit ini perkembangannya bertahap serta bisa menimbulkan komplikasi yang berbahaya.

Tidak heran jika penyakit diabetes disebut sebagai salah satu silent killer. Penyakit ini mengganggu kemampuan tubuh dalam mengolah gula (glukosa) darah menjadi energi.

Penyakit diabetes ditandai dengan tingginya kadar gula dalam darah. Penyebabnya mulai dari faktor genetik hingga gangguan hormon insulin.

Baca Juga: Kenali Penyakit Jantung Kronis yang Menjadi Penyebab Kematian Tertinggi di Dunia. Berikut Penjelasannya

Penelusuran Media Purwodadi dari berbagai sumber, penyakit diabetes bisa menimbulkan beberapa komplikasi. Penyakit komplikasi akibat diabetes ini antara lain yaitu

1. Luka sulit sembuh bahkan sampai amputasi
2. Kebutaan
3. Sakit gigi
4. Sakit jantung dan stroke
5. Kerusakan ginjal
6. Kerusakan saraf
7. Penurunan daya tahan tubuh
8. Daya ingat lemah ingat melemah
9. Kanker

Kesalahan dalam pemilihan menu makanan merupakan salah satu penyebab penyakit diabetes.

Tidak sedikit yang berpendapat bahwa mengkonsumsi makanan atau minuman manis menjadi salah satu penyebab penyakit diabetes.

Namun, sebenarnya penyebab diabetes berasal dari makanan dan minuman yang memicu gula darah tinggi atau menganggu produksi insulin.

Baca Juga: 6 Jenis Makanan dan Minuman Ini Wajib Dihindari Penderita Diabetes Dalam Kadar Indeks Glikemik Tinggi

Berikut ini merupakan jenis makanan yang porsinya harus disesuaikan dengan kebutuhan harian agar tidak menjadi penyebab diabetes.

1. Makanan yang mengandung karbohidrat tinggi

Karbohidrat merupakan sumber energi bagi tubuh, namun untuk penderita diabetes perlu berhati-hati dalam mengantur porsinya untuk mengurasi resiko diabetes.

Jenis makanan tinggi karbohidrat dan rendah serat, seperti tepung putih, roti putih, nasi, dan pasta.

Jenis makanan ini mudah dicerna oleh tubuh dan lebih cepat berubah menjadi glukosa, sehingga bisa menyebabkan kenaikan gula darah dan insulin.

2. Makanan yang mengandung lemak jenuh dan lemak trans tinggi

Lemak jenuh serta lemak trans tidak secara langsung membuat gejala darah naik. Kedua jenis lemak tersebut bisa meningkatkan kadar kolesterol dalam darah serta menyebabkan resistensi insulin yang meningkatkan resiko diabetes.

Makanan yang mengandung jenis lemak tersebut adalah daging merah, daging olahan, mentega, selai kacang, krimer, keju, susu tinggi lemak, makanan cepat saji, kripik kentang dan kue.

Untuk hidup yang lebih sehat, jenis makanan yang mengandung lemak jahat bisa diganti dengan makanan sehat dengan mengkonsumsi ikan, tahu, alpukat, dan kacang-kacangan.

Baca Juga: Tips Merebus Sayur Lebih Mudah, Hanya Dengan Takaran Sendok Makan dan Jangan Gunakan Waktu Lama

3. Buah kering, buah kalengan dan koktail

Tidak banyak yang menyadari kismis atau anggur yang dikeringkan memiliki kadar gula yang tinggi.

Buah kalengan juga memicu penyakit diabetes sehingga harus dibatasi konsumsinya. Selain itu, koktail yang dicampur dengan alkohol juga memicu diabetes.

4. Minuman bersoda, minuman berenergi dan alkohol

Minuman bersoda, minuman berenergi dan alkohol yang dikonsumsi secara rutin dapat meningkatkan kadar gula darah.

Jenis minuman ini juga menganduk fruktosa yang bisa menyebabkan resistensi insulin dan obesitas.

Minuman berenergi yang dikonsumsi secara terus menerus bisa menyebabkan insomnia serta menaikkan tekanan darah tinggi karena mengandung kafein.

Anda perlu mewaspadai adanya penyakit diabetes dengan mencegah datangnya penyakit tersebut pada tubuh.

Pencegahan bisa dilakukan dengan cara mengonsumsi makanan yang sehat dan seimbang disertai dengan porsinya.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah