Kecap Manis dan Enak Minuman Wedang Tahu Destinasi Wisata Kuliner Peninggalan Kolonial Belanda Kota Semarang

- 16 Mei 2022, 14:35 WIB
Wedang Tahu rekomendasi wisata pemerintah Provinsi Jateng di Kota Semarang.Foto: Media Purwodadi
Wedang Tahu rekomendasi wisata pemerintah Provinsi Jateng di Kota Semarang.Foto: Media Purwodadi /jatengprov/

Media Purwodadi- Jika berkunjung ke Kota Semarang jangan lupa untuk mencicipi salah satu kuliner legendaris bernama wedang tahu.

Dari namanya, wisatawan yang pernah berkunjung ke ibu kota Jawa Tengah sudah tidak asing lantaran kuliner Semarang yang satu ini telah turun temurun disajikan.

Sekilas, mungkin kuliner semarang yang ini tampak unik karena membayangkan kuliner tahu yang biasa untuk lauk pauk warga Jawa Tengah malah diolah menjadi minuman.

Baca Juga: Kuliner Pecel Pakis, Santapan Nikmat Khas di Pegunungan Muria Kudus Jawa Tengah

Namun tidak seperti yang dibayangkan, kuliner Semarang bernama wedang tahu sebetulnya adalah wedang yang terbuat dari jahe dan kembang tahu bukan tahu untuk lauk.

Proses pembuatan kuliner Semarang kembang tahu ini terbilang sederhana. Kedelai yang masih segar direndam selama satu malam dan dibersihkan dari kulit luarnya atau kulit ari.

Setelah itu dihaluskan menggunakan blender dan dimasak dalam api kecil hingga berbuih serta mendapatkan kekentalan yang diinginkan dan sesuai dengan khas kuliner Semarang.

Kemudian, bahan tadi disaring menggunakan kain yang agak kasar untuk memisahkan ampas kedelai dengan sarinya.

Baca Juga: Rekomendasi Daftar Kuliner Bakmi Jawa Enak di Jogja yang Wajib Dicoba Saat Wisata di Kota Pelajar Yogyakarta

Halaman:

Editor: Wahyu Prabowo

Sumber: jatengprov


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x