Di Karanganyar, Puluhan Warga PSHT Terjaring Razia Saat Konvoi Langsung Diamankan Polisi

- 25 Juli 2021, 18:40 WIB
Kapolres Karanganyar AKBP M Syafi’ Maulla saat menginterograsi para warga PSHT yang terjaring razia dalam konvoi tersebut.
Kapolres Karanganyar AKBP M Syafi’ Maulla saat menginterograsi para warga PSHT yang terjaring razia dalam konvoi tersebut. /dok Humas Polda Jateng

Media Purwodadi – Puluhan warga yang tergabung dalam Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) yang hendak melakukan tawuran langsung diamankan petugas kepolisian dari Polres Karanganyar.

Peristiwa ini diketahui petugas saat dilakukan pemeriksaan terhadap anggota PSHT yang tengah melakukan konvoi di pintu barat obyek wisata Sondokoro, Kecamatan Tasikmadu, Karanganyar, pada Minggu 25 Juli 2021 pukul 01.30 WIB dinihari.

Pengamanan terhadap puluhan warga PSHT ini dipimpin langsung Kapolres Karanganyar AKBP M Syafi’ Maulla. Hal itu juga dibenarkan Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol M Iqbal Al Qudusy.

Setelah mengamankan para anggota PSHT ini, petugas melakukan razia terhadap mereka yang tengah konvoi. Total ada 40 warga PSHT yang terlibat dalam konvoi tersebut.

Baca Juga: 27 Exit Tol Jateng Dibuka Mulai Pukul 18.00 WIB, 244 Titik Penyekatan Tetap Berlaku

Dalam razia tersebut, petugas menemukan gir sepeda motor yang dibalut ikat pinggang hitam perguruan pencak silat.

Para warga PSHT ini langsung digelandang ke Mapolres Karanganyar untuk dilakukan 

Kombes Pol M Iqbal Al Qudusy menjelaskan, ada 40 warga PSHT yang mayoritas masih dibawah umur dalam konvoi tersebut. Pihaknya menjelaskan, dari razia ini, polisi mengindikasi warga PSHT tersebut hendak melakukan tawuran.

"Kami menemukan adanya ajakan untuk melakukan tawuran," kata Kombes Pol M Iqbal Al Qudusy.

Halaman:

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: Humas Polda Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah