Master Chef Indonesia Season 9, Mei Harus Meninggalkan Gallery, Hidangannya Akan Dirindukan Chef Renata

3 April 2022, 17:03 WIB
Master Chef Indonesia Season 9 Sabtu 2 April 2022, Mei-Mei Harus Meninggalkan Gallery, Hidangannya Akan Dirindukan Chef Renata.Media Purwodadi/ /Instagram @masterchefina/

MEDIA PURWODADI – Master Chef Indonesia Season 9, Sabtu2 April 2022, tantangan pertama adalah Tantangan Trade In.

Peserta akan diminta untuk membuat hidangan dengan waktu yang telah ditentukan, tentu saja waktu yang diberikan Master Chef Indonesia pada peserta sangat terbatas.

Kesempatan kali ini, peserta akan mendapatkan kesempatan untuk menukar protein yang dimiliki dengan waktu tambahan Master Chef Indonesia untuk memasak.

Ada hal yang membuat seisi gallery tertawa, yaitu penamaan hidangan yang diberikan Victor pada Master Chef Indonesia Season 9.

Baca Juga: MasterChef Indonesia Season 9 Minggu 13 Maret 2022, Tidak Ada Keceriaan Devy Lagi di Gallery Master Chef

Hidangan Victor mendapatkan pujian dari Chef Arnold, serta mendapatkan saran untuk menambahkan beberapa bahan di dalamnya.

Saat mempresentasikan hidangan di depan juri, Victor menyebutkan jika hidangannya menggunakan bahan belimbing wuluh dengan sebutan Small Star Fruit.

Ucapan spontan dari Victor ini membuat seisi gallery Master Chef Indonesia tertawa karena penamaannya yang kurang pas.

Sementara hidangan Valerie mendapatkan pujian dari juri karena dinilai on point dengan waktu memasak 45 menit.

Selain itu, Valerie juga tidak mau menghilangkan kebiasaannya dengan memasak hidangan lebih dari satu di Master Chef Indonesia .

Baca Juga: Resep Es Pisang Ijo, Menu Terbaik Untuk SajianTakjil Sebelum Berbuka Puasa di Bulan Ramadhan

Alasannya karena Valerie memiliki waktu yang cukup untuk memasak dua hidangan pada Master Chef Indonesia .

Meski membuat dua hidangan di Master Chef Indonesia, Valerie tidak melupakan cita rasa pada hidangannya.

Tantangan berikutnya, peserta harus menyelesaikan Tantangan Colour Coded.

Peserta diminta untuk membuat hidangan dengan menggunakan warna bahan yang telah peserta dapatkan  dengan cara pengundian.

Tantangan kali ini, hidangan Cheryl mendapatkan penilaian kurang memaksimalkan penggunaan bahan.

Sedangkan untuk hidangan Arsyan, juri memberikan penilaian konsepnya yang membingungkan.

Peserta yang tidak lolos pada tantangan tersebut, harus menyelesaikan tantangan pada babak pressure test.

Tantangan pressuret test bertemakan Ultimate Round, peserta diminta untuk memasak hidangan dengan beberapa ronde.

Ada lima peserta yang harus memasak kembali di pressure test yaitu : Mei-Mei, Palitho, Machel, Victor, dan Indra peserta Master Chef Indonesia.

Crispy Egg buatan Victor mendapat pujian dari Chef Renata, serta dinilai dapat membantu tekstur hidangannya.

Tantangan pressure test, hidangan Mei-Mei dianggap kurang maksimal sehingga dinilai kurang.

Hidangan Mei-Mei membuatnya gagal di pressure test dan harus meninggalkan gellery Master Chef.

Saat ini, tersisa 7 peserta yang masih bertahan di gallery yaitu : Cheryl, Valerie, Palitho, Machel, Victor, Arsyan dan Indra.

Sementara tiga peserta lainnya, yaitu Arsyan, Valerie dan Cheryl berhasil memenangkan tantangan dan naik ke lantai dua di Master Chef Indonesia .

Acara Master Chef Indonesia Seasion 9 masih bisa anda saksikan pada hari Minggu, pada pukul 16.30 WIB. ***

Editor: Wahyu Prabowo

Sumber: RCTI

Tags

Terkini

Terpopuler