Peduli Lahan Gundul, Polres Grobogan Gelar Penanaman Pohon di Area Hutan Kompleks Kedungombo Grobogan

- 3 Oktober 2021, 18:15 WIB
Bupati Grobogan Sri Sumarni saat menanam bibit pohon di areal hutan kawasan Kedungombo, Kecamatan Geyer.
Bupati Grobogan Sri Sumarni saat menanam bibit pohon di areal hutan kawasan Kedungombo, Kecamatan Geyer. /Humas Polres Grobogan

Media Purwodadi – Bupati Grobogan Sri Sumarni mengapresiasi kegiatan penghijauan kembali hutan yang gundul di Kecamatan Geyer, Kabupaten Grobogan, Minggu 3 Oktober 2021.

Apresiasi yang diberikan Bupati Sri Sumarni ini karena kegiatan ini digelar sebagai wujud instruksi Presiden untuk melakukan penanaman pohon (reboisasi).

Kegiatan ini digelar Polres Grobogan bersama elemen terkait seperti Perhutani, TNI dan Pemerintah Kabupaten Grobogan dipusatkan di hutan yang berada di kawasan Waduk Kedung Ombo, Kecamatan Geyer.

Baca Juga: Hari Kedua Operasi Patuh Candi 2021, Satlantas Polres Grobogan Bagikan Masker Gratis untuk Masyarakat

Menurut Sri Sumarni, kegiatan penanaman pohon ini sangat bagus lantaran di Kabupaten Grobogan banyak hutan yang gundul dan perlua danya gotong royong menanam kembali pohon di lahan yang gundul.

“Kegiatan ini sebagai wujud dari intruksi Presiden, sebelumnya Pemerintah Daerah sudah melakukan penanaman pohon, karena di Grobogan ini banyak hutan yang gundul,” ungkap BupatI Sri Sumarni.

Sri Sumarni juga mengajak masyarakat Kabupaten Grobogan untuk bergotong royong bersama mulai dari pinggiran – pinggiran, seperti yang dilakukannya di daerah Kedung Ombo tersebut.

 “Mudah – mudahan Grobogan menjadi hijau kembali,” kata Bupati Sri Sumarni.

Polres Grobogan bersama dengan Perhutani, TNI dan Pemkab Grobogan menggelar penghijauan di kawasan Waduk Kedungombo dengan penanaman berbagai jenis pohon, seperti jati, akasia, alpukat, kelengkeng dan sebagainya.

Baca Juga: Bupati Grobogan Sri Sumarni Harapkan Para Petani Dapat Nikmati Hasil Panen dan Tolak Impor Jagung

Di kesempatan itu, Kapolres Grobogan AKBP Benny Setyowadi mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga hutan serta melaporkan jika ada warga yang melakukan penebangan secara ilegal.

“Kegiatan penghijauan ini merupakan bentuk sinergi Polres Grobogan dengan Perhutani  serta wujud komitmen kepada masyarakat dan anak cucu untuk melestarikan lingkungan melalui penghijauan,” kata Kapolres AKBP Benny Setyowadi.

Berbagai jenis tanaman ditanam di sekita waduk dengan harapan ada manfaat bagi masyarakat, seperti manfaat ekologi, ekonomi hingga sosial.

“Adanya penghijauan juga dapat mencegah terjadinya bencana alam.  Setelah ditanam bersama ini, masyarakat bisa merawat, menjaga dan kedepannya bermanfaat bagi masyarakat,” ungkap AKBP Benny Setyowadi.

Baca Juga: Respon Evaluasi PTM Terbatas, Gubernur Ganjar Pranowo Minta Bupati Walikota Agar Percepat Vaksinasi Remaja

“Jangan lupa sekiranya jika ada masyarakat yang dicurigai melakukan penebangan hutan segera dilaporkan kepada Perhutani, pemerintah desa maupun kepolisian sehingga dapat segera dilakukan upaya antisipasi dan penegakan hukum dalam penebangan hutan secara liar tanpa ijin,” jelas AKBP Benny.

Polres Grobogan bekerja sama dengan pihak terkait seperti Perhutani, Pemkab Grobogan, Kodim 0717 Purwodadi dan juga BPBD Grobogan menggelar kegiatan penanaman pohon di lahan yang gundul.

Kegiatan ini digelar di areal hutan Kompleks Waduk Kedung Ombo, Kecamatan Geyer pada Minggu 3 Oktober 2021.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: Humas Polres Grobogan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah