Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi Tinjau Perbatasan Cepu – Bojonegoro, Ada Dua Penyekatan PPKM Darurat

- 15 Juli 2021, 13:51 WIB
Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi saat berdiskusi dengan jajaran Forkopimda Blora saat melakukan pengecekan di Posko Penyekatan PPKM Darurat Ketapang, Cepu.
Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi saat berdiskusi dengan jajaran Forkopimda Blora saat melakukan pengecekan di Posko Penyekatan PPKM Darurat Ketapang, Cepu. /Humas Polda Jateng



Media Purwodadi - Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi meninjau perbatasan Cepu – Bojonegoro dalam rangka pengecekan PPKM Darurat, Kamis 15 Juli 2021.

Di ujung timur wilayah Jawa Tengah itu, Irjen Pol Ahmad Luthfi meninjau pos penyekatan yang terdapat di wilayah Ketapang Cepu. Di wilayah ini memang berbatasan langsung dengan Kabupaten Bojonegoro, Provinsi Jawa Timur.

Dalam peninjauan ini, Kapolda Irjen Pol Ahmad Luthfi ini didampingi langsung Dirreskrimsus dan Dirlantas Polda Jawa Tengah. Juga didampingi jajaran Forkopimda Kabupaten Blora.

Menurut Irjen Pol Ahmad Luthfi, wilayah perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur, yakni di Kabupaten Cepu ini terdapat pos penyekatan yang dengan dua filter.

Baca Juga: Polda Jateng Persiapakan Titik Simpul Dari Pintu Masuk Hingga Pasukan Skala Besar Guna Dukung PPKM Darurat

"Kita pantau situasi di perbatasan Jateng - Jatim yaitu di Cepu. Kita telah menjalin koordinasi dengan Polda Jatim. Jadi, untuk perbatasan Cepu (Jawa Tengah) - Jawa Timur ini filternya ada dua. Yaitu penyekatan dari Polda Jateng dan Polda Jatim," kata Irjen Pol Ahmad Luthfi.

Dalam kesempatan itu, Kapolda mengingatkan kepada warga agar selama pelaksanaan libur Idul Adha untuk tetap berada di rumah saja. Bahkan, bila tidak ada kepentingan, maka tetap berada di rumah saja.

"Saya imbau untuk masyarakat selama liburan Idul Adha di rumah saja, jika tidak ada kepentingan," imbau Kapolda.

Kapolda juga meminta kepada petugas gabungan agar melaksanakan tugas penyetakan dengan tegas, namun harus disisipi dengan sisi humanis.

Tetap Patuh Prokes

Meski saat ini wilayah Kabupaten Blora berada di zona merah menuju zona orange, Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama ikut mengimbau kepada masyarakat agar tetap patuh dan taat terhadap imbauan pemerintah.

Kapolres menjelaskan, pihaknya bersama Kodim 0721 dan Pemkab Blora masih melaksanakan kegiatan PPKM Darurat secara intensif.

Upaya pencegahan Covid-19 juga terus dilakukan seperti patroli, imbauan protokol kesehatan, penyemprotan disinfektan, bakti sosial  untuk warga yang terdampak serta pembatasan mobilitas warga dan juga penyekatan.

Baca Juga: Wujudkan Herd Imunity, Polda Jateng Gelar Vaksinasi Covid-19 Massal Target 1 Juta Vaksin

Kapolres menyatakan, pihaknya bersyukur dengan kerjasama lintas sektoral, zona Kabupaten Blora yang sebelumnya merah, menjadi orange.

"Alhamdulilah dengan kerja sama dari seluruh lintas sektoral, saat ini posisi Blora dari zona merah menjadi zona orange. Akan tetapi, kami harap masyarakat tetap taat dan patuh terhadap imbauan pemerintah,” imbau AKBP Wiraga.

Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi didampingi jajarannya dari Dirreskrimsus dan Dirlantas melakukan peninjauan dan pengecekan situasi PPKM Darurat di posko penyekatan antara Cepu, Kabupaten Blora dan Kabupaten Bojonegoro.

Dalam peninjauan ini, Kapolda Irjen Pol Ahmad Luthfi mengimbau kepada masyarakat agar tetap berada di rumah saja selama libur panjang Idul Adha.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: Humas Polda Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah