Wujudkan Herd Imunity, Polda Jateng Gelar Vaksinasi Covid-19 Massal Target 1 Juta Vaksin

- 26 Juni 2021, 14:02 WIB
Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi saat berada di lokasi vaksinasi massal.
Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi saat berada di lokasi vaksinasi massal. /Humas Polda Jateng/

 

Media Purwodadi - Dalam rangka mewujudkan Herd Imunity, Polda Jateng menggelar vaksinasi Covid-19 secara massal di GOR Jatidiri, Sabtu 26 Juni 2021.

Kegiatan ini merupakan puncak dari HUT Bhayangkara ke 75 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2021 nanti.

Kegiatan 1 Juta Vaksinasi yang akan digelar di Stadion Jatidiri dan rencananya akan dihadiri Presiden RI Joko Widodo secara daring dan langsung dihadiri Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi, Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Rudianto, Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo dan Walikota Semarang, Hendrar Prihadi.

Dikatakan Irjen Pol Ahmad Luthfi, kegiatan vaksinasi serentak dilakukan di 35 Polres jajaran di Jawa Tengah. Sementara satu juta vaksin ini merupakan target dari Presiden Joko Widodo yang diakselerasi Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.

"Target pelaksanaan vaksinasi sebanyak 1 juta, jumlah vaksinatornya 54.482 dan pelaksanaannya di 34 Polda yakni 4.504 titik," kata Luthfi dalam keterangan pers, Sabtu 26 Juni 2021.

Baca Juga: Polres Salatiga Gelar Vaksinasi Massal, Kapolres : Divaksin Bukan Berarti Abai Protokol Kesehatan

Kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan sesuai tema hari Bhayangkara ke 75 yang diperingati di tengah pandemi Covid-19.

"Kegiatan ini juga sesuai dengan tema Hari Bhayangkara tahun ini, yaitu Transformasi Polri Yang Presisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid-19 Untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju," tambah Irjen Pol Ahmad Luthfi.

Sebanyak 6.000 orang ditargetkan mengikuti vaksinasi Covid-19 di GOR Jatidiri.

Halaman:

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: Humas Polda Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x