Anak Kos Siap Bersedih, Harga Mie Instan Bakal Naik Tiga Kali Lipat. Ini Kata Syahrul Yasin Limpo

- 9 Agustus 2022, 20:48 WIB
Ilustrasi mie instan.
Ilustrasi mie instan. /PIXABAY


Media Purwodadi – mie instan kerap menjadi makanan paling praktis dan mudah untuk anak kos. Namun, mereka yang hidup sebagai perantauan untuk bekerja atau melanjutkan pendidikan bakal sedih.

Kaum anak kos bakal merasakan getirnya harga mie instan yang dikabarkan akan naik tiga kali lipat dalam waktu dekat.

Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo mengatakan, kenaikan harga mie instan ini lantaran perang antara Rusia – Ukraina. Seperti yang diketahui, bahan utama pembuatan mie instan ini adalah gandum.

Baca Juga: Update Kasus Polisi Tembak Polisi: Tak Ada Fakta Tembak Menembak, Irjen Ferdi Sambo Ditetapkan Jadi Tersangka

Sementara, penghasil gandum Ukraina tidak dapat memasok 180 ton yang tidak bisa disalurkan ke berbagai negara akibat adanya perang antara Rusia – Ukraina tersebut.

“Harganya 3 kali lipat. Maafkan  saya, saya bicara ekstrim saja ini,” ungkap Syahrul Yasin Limpo, melalui YouTube Direktorat Jenderal Tanaman Pangan dan Kementan.

Pasokan gandum dunia sebenarnya masih ada, namun untuk harga tetap berpengaruh lantaran adanya perang pada kedua negara tersebut.

“Ada gandumnya, tetapi harganya mahal sekali,” ujar Syahrul Yasin Limpo.

Syahrul Yasin Limpo juga memberikan alternatif kepada masyarakat, terutama para anak kos untuk bisa mengganti bahan makanan lain, selain mie instan.

“Apapun kita makan saja, seperti singkong, sorgum, sagu,” tambahnya.

Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo menjelaskan, Indonesia merupakan negara yang mengimpor gandum. Ketika harganya naik berkali lipat, pihaknya tidak setuju untuk melakukan pembelian gandum.

Baca Juga: Kode Redeem Game Valorant, Selasa, 9 Agustus 2022 : Segera Lakukan Permainan Kamu, Jangan Ketinggalan

Tak hanya gandum saja, Ukraina dan Rusia juga diinformasikan menjadi pemasok pupuk terbesar di dunia. Pupuk tersebut kini harganya juga turut naik antara 3-5 kali lipat.

Kabar harga mie instan bakal naik tiga kali lipat, menyusul harga gandum dunia turut naik lantaran adanya perang antara Ukraina dan Rusia.

Indonesia sebagai penghasil mie instan yang memanfaatkan gandum sebagai bahan utama pembuatannya ikut merasakan dampak akibat kenaikan harga tersebut.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: YouTube Direktorat Jenderal Tanaman Pangan Kementan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x