Hasil MotoGP Indonesia 2023: Drama Berakhir, Francesco Bagnaia Buktikan Mentalitas Juara di Sirkuit Mandalika

- 16 Oktober 2023, 09:36 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia.
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia. /motosan.es/


Media Purwodadi – Ajang balap MotoGP Indonesia 2023 yang berlangsung di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok usai digelar. Minggu, 15 Oktober 2023.

 

 



Seri 15 MotoGP Indonesia 2023 yang dipenuhi drama itu, pembalap Lenovo Ducati, Francesco Bagnaia berhasil finis tercepat dengan catatan waktu 41 menit 20,293 detik.

Sementara, pembalap Aprilia, Maverick Vinales finis di urutan kedua usai mencatatkan waktu terbaiknya 41 menit 20,599 detik atau 0,306 detik lebih lambat.

Baca Juga: JKT48 Bintangi Iklan Shopee 11.11 Big Sale, Jagat Maya Gempar  

Finis di urutan ketiga, pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo dengan catatan waktu 41 menit 20,726 detik atau 0,433 detik di belakang Francesco Bagnaia.

Dalam balapan 27 laps itu, sebanyak tujuh pembalap gagal finis, diantaranya, Pol Espargaro, Jorge Martin, Luca Marini, Marc Marquez hingga Johann Zarco.

Di sisi lain, MotoGP Mandalika 2023 menjadi balapan krusial, baik untuk Francesco Bagnaia maupun Jorge Martin. Bagnaia awalnya memiliki keunggulan 13 poin.

Tetapi, kemenangan ‘Martinator’ di MotoGP Jepang memangkas selisih poin Francesco Bagnaia dan Jorge Martin hanya menjadi tiga poin saja.

Bahkan puncak klasemen berhasil direbut oleh Jorge Martin setelah menangi Tissot Sprint MotoGP Indonesia pada Sabtu, 14 Oktober 2023 kemarin.

Kendati demikian, Bagnaia berhasil menunjukkan mental juaranya. Tak hanya mengklaim podium tertinggi, pembalap Italia tersebut juga mengambil alih puncak klasemen.

Dari terpaut tujuh poin di belakang Jorge Martin, kini Francesco Bagnaia berbalik unggul 18 poin atas pesaing utama dan terberatnya itu.

Francesco Bagnaia tampil tercepat pada MotoGP Indonesia 2023 di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok.
Francesco Bagnaia tampil tercepat pada MotoGP Indonesia 2023 di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok.

Jalannya Balapan

Jorge Martin mengawali balapan dengan baik. mengawali balapan dari posisi keenam, Ia langsung melesat ke posisi terdepan sebelum tikungan pertama.

Start bagus juga ditunjukkan Bagnaia, mengawali balapan dari posisi 13, pembalap kelahiran Turin, Italia itu mampu naik ke urutan kelima

Tak lama, Bagnaia berhasil naik ke posisi keempat setelah pembalap Mooney VR46, Luca Marini tersungkur karena disenggol pembalap Red Bull KTM,Brad Binder.

Bagnaia kemudian mengambil alih peringkat ketiga pada lap ketiga. Namun, dia masih tertinggal 1,8 detik dari Maverick Vinales yang ada di tempat kedua.

Pada lap keempat, Fabio Quartararo naik ke posisi keenam lantaran Brad Binder kena hukuman long lap penalty karena insidennya yang menjatuhkan Luca Marini.

Baca Juga: Dahsyatnya Membaca Sholawat, Allahumma Sholli Ala Muhammad Wa Ala Sayyidina Muhammad Menurut Ustaz Yahya

Lap ketujuh, Marc Marquez terjatuh pada tikungan ke 13. Pembalap Repsol Honda melanjutkan catatan buruknya di Mandalika setelah gagal finis pada sesi sprint race.

Menyisakan 15 lap, Jorge Martin lakukan kesalahan. Ia menghancurkan balapannya sendiri ketika kehilangan kendali di bagian depan di tikungan 13.

Jorge Martin yang sebelum insiden masih memimpin balapan seketika harus tertunduk lesu dan tak percaya dengan kecelakaan yang dialaminya.

Jorge Martin crash pada lap 13 di MotoGP Mandalika 2023.
Jorge Martin crash pada lap 13 di MotoGP Mandalika 2023. tangkapan layar Trans 7


Tak berselang lama, giliran rekan satu tim, Jorge Martin, Johann Zarco yang mengalami crash. Prima Pramac benar-benar apes di Mandalika.

Maverick Vinales naik ke peringkat pertama dan Bagnaia, yang mendapatkan keuntungan besar dalam perburuan gelar juara dunia, kini berada di urutan kedua.

Perlahan gap waktunya terpangkas dengan Vinales hingga saat memasuki lap ke-20, Bagnaia benar-benar berhasil melakukan overtake terhadap Vinales.

Gap waktu barisan depan semakin mendekat. Bahkan Quartararo pun mendekat ke arah Vinales dan Bagnaia. El Diablo hanya tinggal berjarak 0,4 detik.

 

 

Halaman:

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: motogp.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x