FIFA Tunjuk Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U17 Tahun Ini, Erick Thohir: Hal Ini Harus Kita Syukuri

- 24 Juni 2023, 10:10 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat bersama dengan Presiden FIFA, Giovanni Infantino, beberapa waktu lalu.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat bersama dengan Presiden FIFA, Giovanni Infantino, beberapa waktu lalu. /Instagram @erickthohir

“Ini salah satu bentuk kepercayaan dunia kepada Indonesia di bawah kepemimpinan Bapak Presiden Joko Widodo,” papar Erick Thohir.

Meski belum mendapat surat pemberitahuan secara resmi, Erick Thohir sudah mengetahuinya setelah membaca pengumuman yang dilansir FIFA pada sidang FIFA Council pada Jumat malam di Zurich.

“Kini yang terpenting, bagaimana kita menyiapkan diri agar menjadi tuan rumah yang baik,” tambahnya.

Belum jelas alasan detail mengapa FIFA menunjuk Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 2023 ini. Namun Erick Thohir menjelaskan kemungkinan adanya faktor positif dari pesepakbolaan di Indonesia selama tiga bulan terakhir ini.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kabupaten Grobogan dari BMKG Pada Sabtu 24 Juni 2023, Sudah Dicek?

“Mungkin saja beberapa faktor positif yang diperlihatkan Indonesia selama tiga bulan terakhir, yakni perbaikan sarana stadion yang lolos uji kelayakan FIFA. Kemudian ada perhelatan dua FIFA Matchday melawan Palestina dan Argentina,” ujar Erick Thohir.

Selain itu, Erick Thohir mengatakan bahwa Indonesia menjadi juara dunia Qatar 2022 yang sukses dan menyita perhatian FIFA serta sepakbola internasional.

“Bagaimanapun juga hal ini harus kita syukuri sebab kepercayaan FIFA kepada kita masih tinggi. Kita harus jaga dan buktikan,” tambahnya.***

Halaman:

Editor: Agung Tri

Sumber: Twitter Fifa worldcup


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah