Mengagumkan, Atlet Kick Boxing Kota Semarang Raih 4 Medali Emas di Ajang Kejurprov 2022

- 28 Maret 2022, 20:45 WIB
Salah satu atlet Kick Boxing Kota Semarang saat menunjukkan medali emas yang baru diraihnya dalam Kejurprov Kick Boxing 2022.
Salah satu atlet Kick Boxing Kota Semarang saat menunjukkan medali emas yang baru diraihnya dalam Kejurprov Kick Boxing 2022. /dok KONI Kota Semarang

Media Purwodadi – Dalam Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Kick Boxing, atlet dari Kota Semarang berhasil menyabet empat medali emas.

Pelaksanaan Kejurprov yang berlangsung di Temanggung mulai Jumat – Minggu, 25-27 Maret 2022 tersebut, para atlet Kota Semarang berhasil meraih 4 medali emas, 5 medali perak dan 2 medali perunggu.

Atas raihan ini, Ketua KONI Semarang, Arnaz Agung Andrarasmara memberikan apresiasi atas torehan kerja keras dan prestasi para atlet Kick Boxing tersebut.

Baca Juga: Banyak Kendaraan ODOL Melintas di Grobogan, Bupati Usulkan Jalan Provinsi Menjadi Jalan Nasional

"Torehan prestasi dalam Kejurprov 2022 di Temanggung ini merupakan kabar baik dan menandakan pembinaan cabang olahraga Kick Boxing berjalan dengan baik, saya sangat bangga dan apresiasi," ujar Arnaz, Senin, 28 Maret 2022.

Atas prestasi para atlet Kick Boxing ini, Arnaz memberikan pesan agar mereka tidak boleh berpuas diri dengan apa yang sudah diraih selama ini, sebab masih banyak yang mesti dilakukan menjelang Porprov 2023 nanti.

"Jangan berpuas diri. Terus lakukan pembinaan dan terus semangat berlatih, karena kita harus mempersiapkan dalam helatan akbar yakni Porprov Jateng yang rencana akan dilaksanakan pada tahun 2023," tambah Arnaz.

Sementara, Ketua Klub Kick Boxing Naga Ulung, Joko Prans ikut memberikan selamat kepada para atlet yang berhasil mendapatkan kejuaraan tingkat Provinsi Jawa Tengah, di Kabupaten Temanggung, kemarin.

Baca Juga: Polres Demak Ungkap Kasus Pembegalan di Mranggen, Dua Pelaku Berhasil Diamankan Petugas

"Selamat untuk atlet yang sudah mendapat juara. Saya berpesan tetap semangat, rajin berlatih dan selalu rendah diri serta jangan sombong," ujar Joko.

Halaman:

Editor: Andik Sismanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x