Hasil Pertandingan Grup A Copa America 2021 Timnas Argentina Bungkam Paraguay 1 Gol Tanpa Balas

- 22 Juni 2021, 10:09 WIB
Timnas Argentina kalahkan Paraguay dalam lanjutan penyisihan Grup A Copa America 2021 di Estadio Nacional de Brasilia, Selasa 22 Juni 2021 dini hari.
Timnas Argentina kalahkan Paraguay dalam lanjutan penyisihan Grup A Copa America 2021 di Estadio Nacional de Brasilia, Selasa 22 Juni 2021 dini hari. /copaamerica.com/


Media Purwodadi - Laga lanjutan Grup A Copa America yang mempertemukan Timnas Argentina vs Paraguay, Selasa, 22 Juni 2021 pagi di Estadio Nacional de Brasilia.

Dimana Timnas Argentina mengalahkan Paraguay dengan skor tipis 1-0 melalui aksi Alejandro Gomez di menit ke-10 usai mendapat umpan terukur dar Angle Di Maria.

Atas kemenangan ini, Timnas Argentina menguasai puncak Grup A Copa America 2021 dengan mengkoleksi 7 poin dari 3 laga.

Baca Juga: Hasil MotoGP Jerman 2021: Marc Marquez, Sempat Derita Cedera Berujung Juara MotoGP Sachsenring Jerman

Pada menit ke-18, Timnas Argentina memiliki peluang untuk menggandakan keunggulan melalui tendangan bebas. Namun, sepakan Lionel Messi melebar ke sisi gawang Paragauay.

Di babak kedua, Timnas Paraguay tampil lebih berani. Meski mampu mendominasi di babak kedua, namun Paraguay kesulitan menembus kokohnya pertahanan Argentina.

Hingga peluit panjang babak kedua berbunyi, skor 1-0 untuk kemenangan Argentina tidak berubah.

Susunan Pemain

Argentina:
Pelatih: Lionel Scaloni
Emiliano Martinez; Nicolas Tagliafico, German Pezzella, Cristian Romero, Nahuel Molina; Alejandro Gomez (Rodrigo De Paul 72'), Guido Rodriguez, Leandro Paredes (Nicolas Dominguez 81'); Angel Di Maria (Angel Correa 81'), Sergio Aguero (Joaquin Correa 59'), Lionel Messi.

Paraguay:
Pelatih: Eduardo Berizzo
Antony Silva; Alberto Espinola, Gustavo Gomez, Junior Alonso, Santiago Arzamendia; Adrian Cubas (Angel Lucena 66'), Robert Piris (Richard Sanchez 82'); Kaku (Oscar Romero 66'), Miguel Almiron, Angel Romero (Carlos Gonzalez 88'); Gabriel Avalos (Samu 87').***

Editor: Agung Tri Wibowo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x