Aktivitas Fisik Saat Bermain, Bantu Tumbuh Kembang Anak dan Tahan Terhadap Stres

- 19 Juni 2023, 16:06 WIB
Ilustrasi anak bermain sepakbola
Ilustrasi anak bermain sepakbola /Pixabay/

Media Purwodadi - Bermain aktif yang melibatkan aktivitas fisik seperti memanjat, melompat ternyata memberikan manfaat yang bagus untuk tumbuh kembang anak. Bahkan terkait daya tahan terhadap stres.

 

 

Hal itu disampaikan psikolog anak dan keluarga dari Universitas Indonesia Saskhya Aulia Prima, M.Psi. Bahwa aktivitas fisik selain bagus untuk tumbuh kembang anak, dan kesehatan juga meningkatkan daya tahan anak terkait stres.

"Bermain aktif berupa aktivitas fisik, banyak banget manfaatnya untuk tumbuh kembang anak secara umum. Pertama, pastinya menjaga kesehatan anak dan membantu meningkatkan daya tahan stres anak," kata Saskhya seperti dikutip dari Antara.

Baca Juga: 5 Tips Atasi Korban Bullying di Sekolah, Guru Harus Berani Tanggapi Serius Sejak Dini

Kenapa demikian? Menurut Saskhya, saat beraktivitas fisik sang anak akan menghadapi banyak tantangan. Ketika hal itu sering dilakukan maka akan membuat anak terbiasa dengan tantangan yang mungkin akan dihadapinya.

 

 

Apalagi saat bermain aktif, lanjutnya, kesehatan mental anak juga akan terkelola dengan baik. Karena anak-anak cenderung lebih rileks dan saat bermain aktif membuat suasana hatinya lebih baik.

Halaman:

Editor: Setiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah