Persis vs Madura United: Laga Tunda Pekan 21, Selasa, 30 Januari 2024 Tayang Live Delay di Indosiar

- 30 Januari 2024, 15:54 WIB
Persis vs Madura United
Persis vs Madura United /mediapurwodadi.com/Tri/


Media Purwodadi – Persis Solo akan menjalani laga tunda pekan 21 Liga 1 Indonesia menghadapi Madura United. Selasa, 30 Januari 2024 pukul 19.00 WIB.

Laga Persis vs Madura United di Stadion Manahan, Surakarta nantinya juga akan ditayangkan di Indosiar live delay pada pukul 21.30 WIB.

Sebelum jeda, Persis Solo dalam performa buruk dengan tanpa kemenangan di lima laga terakhirnya sehingga tertahan di posisi 15 klasemen sementara dengan raihan 25 poin.

Baca Juga: Adu Banteng Dua Kendaraan di Brati Grobogan, Dua Pengendara Alami Luka-Luka

Dari lima laga itu, Persis meraih hasil 1-1 vs PSS Sleman, 0-1 vs Borneo FC, 1-3 vs Arema FC, 1-1 vs Persebaya Surabaya dan 2-1 vs Dewa United.

Untuk membantu menaikkan performa pemainnnya, manajemen Persis Solo menunjuk pelatih baru yaitu, Milomir Seslija menggantikan Leonardo Medina.

Milomir Seslija, bukan wajah baru di sepak bola Indonesia. Pria kelahiran Bosnia dan Herzegovina itu pernah melatih Arama FC, Persiba, PSM Makassar dan Borneo FC.

Kehadiran Milo sapaan akrab Milomir Seslija tentunya diharapkan dapat mendatangkan angin segar untuk tim berjuluk Laskar Sambernyawa tersebut.

Pelatih anyar Persis Solo, Milomir Seslija .
Pelatih anyar Persis Solo, Milomir Seslija .

Namun untuk menjalani debut yang manis, tentu tidak mudah bagi Persis bersama Milo. Meski demikian, Milo menegaskan bahwa Persis Solo dalam kondisi siap tempur.

"Kami menghadapi Madura United dengan kepala tegak. Persiapan kami sangat baik. Dan kami butuh sinergi antara pemain, pelatih, staf, bahkan juga media," kata.

Di sisi lain, Madura United bertandang ke Stadion Manahan bermodalkan satu kemenangan, satu hasil imbang dan tiga kali menuai kekalahan di lima laga terakhir.

Madura United kalah 0-1 vs Persib Bandung, 4-0 vs Persik Kediri, 1-2 Bali United. Menang 4-1 vs Barito Putera dan imbang 1-1 vs PSIS Semarang.

Namun, Pelatih Madura United, Mauricio Souza bertekad membawa pulang poin sempurna dalam lawatannya ke Surakarta kali ini.

Bukan sebatas mematok target tinggi, pelatih berkebangsaan Brasil ini, mengatakan bahwa Fachruddin Aryanto dan kolega memiliki modal bagus.

Mauricio menyebutkan, ialah motivasi menyamakan rekor pertemuan, yang kalah dua kali dan hanya menang sekali.

"Saya bicara dengan kalian, makanya persiapan kami sudah dilakukan dengan baik. Kami punya tim, yang punya motivasi dan percaya diri untuk bisa main bagus besok malam [hari ini],” jelasnya seperti dikutip dari laman ligaindonesiabaru.com.

Pelatih Madura United, Mauricio Souza bertekad membawa pulang poin sempurna.
Pelatih Madura United, Mauricio Souza bertekad membawa pulang poin sempurna.

Berikut head to head Persis Solo vs Madura United di Liga 1 Indonesia:

Jumlah pertemuan: 3 kali
Persis menang: 2 kali
Jumlah gol: 7 gol
Imbang: 0 kali
Madura United menang: 1 kali
Jumlah gol: 6 gol

3 pertemuan terakhir Persis Solo vs Madura United
• 23-08-2022 Persis 1-0 Madura United (Liga 1)
• 06-02-2023 Madura United 2-3 Persis (Liga 1)
• 23-07-2023 Madura United 4-3 Persis (Liga 1)

5 pertandingan terakhir Persis Solo (S-K-K-S-K)
• 08-11-2023 Persis 1-1 PSS Sleman (Liga 1)
• 27-11-2023 Borneo 1-0 Persis (Liga 1)
• 09-12-2023 Arema 3-2 Persis (Liga 1)
• 13-12-2023 Persebaya 1-1 Persis (Liga 1)
• 17-12-2023 Persis 1-2 Dewa United (Liga 1)

5 pertandingan terakhir Madura United (K-K-K-M-S)
• 01-11-2023 Madura United 0-1 Persib (Liga 1)
• 08-11-2023 Persik 4-0 Madura United (Liga 1)
• 23-11-2023 Madura United 1-2 Bali United (Liga 1)
• 10-12-2023 Madura United 4-1 Barito Putera (Liga 1)
• 16-12-2023 PSIS Semarang 2-2 Madura United (Liga 1)

Berikut prediksi skor akhir pertandingan: Persis 1-1 Madura United

Baca Juga: Kasus DBD Meningkat di Grobogan, Warga Bisa Menggunakan PSN untuk Mencegah Sejak Dini

Berikut prediksi susunan pemain Persis Solo vs Madura United:

Persis Solo (4-3-3):
Gianluca Pandeynuwu; Chrystna Bhagascara, Rian Miziar, Eky Taufik, Alfath Fathier; Taufiq Febriyanto, Moussa Sidibe, Sutanto Tan; Alexis Messidoro, David Gonzalez, Sho Yamamoto.
Pelatih: Milomir Seslija.

Madura United (4-3-3):
Lucas Frigeri; Dodi Alexvan Djin, Fachruddin Aryanto, Cleberson, Novan Sasongko; Francisco Rivera, Jacob Mahler, Jaja; Malik Risaldi, Dalberto, Salim Tuharea.
Pelatih: Mauricio Souza.

Berikut link live streaming Persis Solo vs Madura United Liga 1 Indonesia 2023/2024 laga tunda pekan 21:

Link 1 via indosiar >>> KLIK DI SINI <<<
Link 2 via ligaindonesiabaru.com >>> KLIK DI SINI <<<
Link 3 via sofascore.com >>> KLIK DI SINI <<<

Disclaimer: prediksi dan link live streaming Persis vs Madura United sekadar informasi bagi pembaca. mediapurwodadi.com tidak bertanggung jawab atas copyright dan kualitas siaran serta perubahan jadwal pertandingan.***

Editor: Agung Tri

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x