Menpora : Bergulirnya Kompetisi Sepak Bola Liga 1 dan Liga 2 Mulai Ada Titik Terang

- 8 Agustus 2021, 05:45 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali /Dok. kemenpora.go.id/


Media Purwodadi – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Polri isyaratkan setujui PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) gelar Liga 1 dan Liga 2 musim 2021.

Hal itu diungkapkan Menpora Zainudin Amali usai memfasilitasi pertemuan antara PSSI dan PT LIB dengan Polri dan BNPB di Kantor Kemenpora, Jumat, 6 Agustus 2021.

Menpora Amali, mempertemukan mereka dalam agenda rapat koordinasi (Rakor) terkait pelaksanaan Liga 1 dan Liga 2.

Baca Juga: Sepak Bola Liga 3 Jawa Tengah 2021 Akan Digelar. Pertandingan Digelar Beda

Dalam rakor tersebut, Menpora Amali mempersilahkan PSSI dan PT LIB untuk memaparkan kesiapannya dalam menjalankan kompetisi.

Menurut Amali, pemaparan dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dan Dirut PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, mampu membuat BNPB dan Polri terkesan dengan persiapannya.

Usai rapat koordinasi, rencana untuk segera menggulirkan kompetisi sepak bola Liga 1 dan Liga 2 mulai menemui titi terang.

"Kami mendengarkan pemaparan dari Ketum PSSI dan Dirut LIB tentang persiapan-persiapan untuk gelaran Liga 1 dan Liga 2, kemudian direspons oleh yang mewakili BNPB, dan juga oleh pihak Mabes Polri," kata Amali dalam keterangan pers virtual.

"Berkaitan dengan pelaksanaan liga, semuanya paham sekarang sedang dalam pandemi, dan pemerintah berupaya keras. Tetapi kita tidak boleh berhenti berkegiatan, termasuk kegiatan liga. Nah kami sudah pernah punya pengalaman (Piala Menpora), dan itu sukses," imbuhnya.

Baca Juga: Patut Ditiru! Lansia dan Difabel di Solo Diberikan Pelayanan Khusus, Memudahkan Mengikuti Vaksinasi Covid-19

Namun, diakui Amali, bahwa Piala Menpora yang notabene turnamen berbeda dengan Liga 1 dan Liga 2 yang merupakan kompetisi semusim.

Untuk itu, Amali meminta PSSI dan PT LIB untuk mempersiapkan protokol kesehatan yang lebih ketat.

Dari pemaparan PSSI dan PT LIB, Amali sudah cukup puas. Ia pun yakin kompetisi Liga 1 dan Liga 2 bisa dijalankan dengan aman.

"Pertanyaanya adalah, penyelenggara yakni PSSI dan LIB, mampu tidak, punya pengalaman tidak? Ternyata tadi dalam pemaparan, kami menyimpulkan bahwa PSSI dan LIB siap. Bahkan lebih siap dari apa yang dilaksanakan ketika turnamen Piala Menpora lalu," ucap Menpora Zainudin Amali.

"Jadi, kalau dari sisi teknis penyelenggaraan, sebagaimana yang sudah dipaparkan panjang lebar oleh PSSI dan LIB, kami yakin bahwa penyelenggara mampu melaksanakan itu dan menjaga prokes dengan disiplin," pungkasnya.***

Editor: Agung Tri Wibowo

Sumber: Kemenpora.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x