PLN Siapkan Pengamanan Listrik Lima Lapis di Stadion Manahan Solo Jelang Partai Final FIFA World Cup U17

- 1 Desember 2023, 15:24 WIB
PT PLN (Persero) memastikan listrik pada partai final di Stadion Manahan yang digelar esok hari berjalan baik.
PT PLN (Persero) memastikan listrik pada partai final di Stadion Manahan yang digelar esok hari berjalan baik. /Dok PT PLN (Persero)./

 

Media Purwodadi – Final Piala Dunia atau World Cup U17 akan digelar pada Sabtu, 2 Desember 2023. Guna mendukung terselenggaranya kegiatan tersebut, PT PLN (Persero) memastikan keandalan pasokan listrik di Stadion Manahan Solo.

 

 

Pada pertandingan puncak antara tim nasional Jerman melawan Prancis tersebut, PLN menyiapkan sebanyak lima lapis pasokan listrik.

Dalam keterangan resminya, Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, PLN berkomitmen untuk menyukseskan gelaran FIFA World Cup U17.

Baca Juga: Polres Pekalongan Kota Ungkap 5 Kasus Narkoba dan Menangkap 7 Tersangka di Bulan November

Komitmen itu dilakukan sejak persiapan, seluruh pertandingan di fase grup, seluruh pertandingan di fase gugur, PLN telah mendukung penyelenggaraannya secara maksimal. Hal serupa juga akan PLN terapkan untuk gelaran final dan penutupan di Stadion Manahan.

“PLN akan all out memastikan listrik untuk gelaran partai final piala dunia U-17 ini, sehingga kebesaran nama Indonesia akan semakin dikenal dunia dan meyakinkan dunia bahwa Indonesia siap menggelar ajang-ajang olahraga internasional serupa,” ujar Darmawan.

Halaman:

Editor: Andik Sismanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x