Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi Sebut Media dan Masyarakat Berperan Besar Pengamanan Idul Fitri 2022

- 10 Mei 2022, 12:55 WIB
Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi mengendarai motor pantau jalur dan mengecek pos pengamanan Idul Fitri 2022 di wilayah Pati dan Kudus.Foto: Media Purwodadi
Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi mengendarai motor pantau jalur dan mengecek pos pengamanan Idul Fitri 2022 di wilayah Pati dan Kudus.Foto: Media Purwodadi /Humas Polda Jateng/

Media Purwodadi- Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi melaksanakan pemantauan langsung pengamanan arus balik Idul Fitri 2022 di jalur pantura menggunakan motor.

Dengan didampingi oleh sejumlah PJU Polda Jateng, Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi mengendarai motor besar memantau jalur dan mengecek pos pengamanan Idul Fitri 2022 di wilayah Pati dan Kudus.

Dalam keterangan, persnya Selasa 10 Medi 2022, Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi mengapresiasi semangat personel pengamanan yang tetap bersemangat melayani masyarakat di masa arus balik Idul Fitri 2022.

Baca Juga: Puncak Arus Balik Lebaran, Jumlah Pemudik Dengan Layanan Kereta Api Mencapai 250.256 Penumpang

"Dari pantauan yang sudah dilakukan, Pada hari terakhir arus balik ini, untuk pospam di Jawa Tengah baik jalur pantura, selatan, jalan tol maupun di tempat wisata, anggota masih bersiaga," ungkap Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi.

"Anggota masih tetap semangat dan mempunyai moril yang tinggi dalam memberikan pelayanan pada masyarakat," tambah Kapolda Jateng Ahmad Luthfi.

Sesuai jadwal, operasi kepolisian dalam rangka pengamanan lebaran dengan sandi Operasi Ketupat Candi 2022 akan dinyatakan resmi berakhir hari ini pada pukul 24.00 WIB malam nanti.

Kapolda mengungkapkan bahwa selama pelaksanaan Operasi Ketupat Candi 2022, tidak ada kejadian menonjol di wilayah Jateng.

"Kita doakan kondisi ini terpelihara hingga akhir masa operasi, anggota yang bertugas tetap semangat serta bisa pelaksanaan kegiatan operasi dipertanggung jawabkan secara kedinasan," kata Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi.

Halaman:

Editor: Wahyu Prabowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x