Ada Kendala Dalam Percepatan Vaksinasi, Ganjar Pranowo Minta Taj Yasin Pantau dan Lakukan Pendekatan

- 3 Januari 2022, 19:45 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta Wagub Taj Yasin segera melakukan pendekatan untuk percepatan vaksinasi Covid-19 di beberapa wilayah.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta Wagub Taj Yasin segera melakukan pendekatan untuk percepatan vaksinasi Covid-19 di beberapa wilayah. /Humas Pemprov Jateng.

"Kami akan bersama nanti mungkin saya ajak Kesra untuk jalan jalan di Tegal dan Pemalang untuk memastikan bahwa di sana akan ada percepatan," tambahnya.

Taj Yasin mengungkapkan sebelumnya, Bupati Tegal Ummi Azizah menyampaikan laporan kendala serupa.

Baca Juga: Kode Redeem ML Selasa, 4 Januari 2022 : Segera Update Malam Ini, Jangan Sampai Dirimu Kehabisan, Mainkan Esok

Berdasar laporan tersebut, Taj Yasin langsung mengunjungi wilayah-wilayah yang masih memiliki kendala vaksinasi bersama Bupati Tegal.

"Ada masyarakat yang cenderung ngugemi dawuhnya (patuh) dengan beberapa tokoh. Waktu itu ketika saya ke tegal bersama Ibu bupati, akhirnya ada beberapa daerah yang terurai dan mau divaksin," tegas Taj Yasin.

Sementara itu, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengatakan, pihaknya meminta Taj Yasin melakukan pendekatan, termasuk di wilayah Kecamatan Bojong.

"Kalau yang di Tegal ini ada problem khusus dengan ulama, lha ini saya juga punya ulama jagoan, Pak Wagub, nannti biar bisa tindak ke sana untuk menjelaskan," tegas Ganjar Pranowo.

"Pak wagub ini kalau menjelaskan bisa komplit, ndak cuman dalil tok. Beliau bisa cerita pengalaman-pengalaman pribadi beliau, sehingga itu mungkin akan bisa melakukan edukasi dengan baik," tambahnya.

Baca Juga: Kode Redeem ML Selasa, 4 Januari 2022 : Segera Update Malam Ini, Jangan Sampai Dirimu Kehabisan, Mainkan Esok

Sebagai informasi, saat ini Kabupaten Tegal memiliki capaian vaksinasi yang relatif rendah.

Halaman:

Editor: Andik Sismanto

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah