Rekomendasi Merk Jas Hujan Bagus yang Bisa Diandalkan Saat Berkendara Motor Kala Musim Hujan Tiba

- 20 November 2021, 12:00 WIB
Rekomendasi merk jas hujan bagus yang bisa diandalkan saat berkendara kala musim hujan tiba.
Rekomendasi merk jas hujan bagus yang bisa diandalkan saat berkendara kala musim hujan tiba. /Pexels/matt-hardy/

Media Purwodadi – Sebagian wilayah di Indonesia telah memasuki musim hujan, dan bagi pengendara sepeda motor jas hujan sangat penting dikenakan ketika tetap harus berkendara saat hujan.

Namun dalam memutuskan membeli jas hujan tentunya jangan sembarangan.

Pilihlah jas hujan yang kuat, awet, dan tidak cepat sobek agar tetap aman dikenakan selama musim hujan berlangsung.

Dalam memilih jas hujan yang bagus salah satu caranya adalah dengan melihat merk jas hujan.

Baca Juga: Ikatan Cinta 20 November 2021 : Om Irvan Murka pada Iqbal, Aldebaran Bakal Bujuk Catherine Balik dengan Rendy

Dengan melihat merk jas hujan yang laris dipasaran, tentu menjadi patokan untuk bisa melihat jenis dan kualitas jas hujan yang secara tidak langsung direkomendasikan daya beli masyarakat di pasaran.

Berikut Media Purwodadi berikan rekomendasi merk jas hujan bagus yang bisa diandalkan kala musim hujan tiba.

Axio Raincoat

Merk jas hujan ini umumnya memiliki model atasan dan bawahan celana. Terdapat skotlite di bagian dada dan lengan melingkar sampai belakang yang cukup lebar.

Merk jas hujan ini memiliki pilihan warna yang tidak terlalu mencolok, tentu cocok untuk yang tidak terlalu suka dengan warna yang terlalu terang.

Axio raincoat ini berbahan taslan dan dilapisi puring. Jahitan dalam pun dilapis double seal hotpress agar air tidak rembes.

Pada bagian pergelangannya terdapat karet melingkar. Bagian penutup depan kombinasi resleting dan kancing. Harga merk jas hujan ini sekitar Rp180.000-an.

Baca Juga: Aktivitas Gunung Merapi 12 - 18 November 2021 Masih Cukup Tinggi Berupa Erupsi Efusif

Sunflower

Merk jas hujan ini terdiri dari atasan dan bawahan celana. Merk ini memiliki pilihan warna yang cukup lengkap, bahkan ada yang bermotif.

Merk ini cocok buat yang sudah bosan akan jas hujan yang polos dan itu-itu saja. Dengan jas hujan motif Anda menjadi tampil beda dari yang lain.

Jas hujan ini berbahan taslan, bagian pergelangan terdapat karet, dan bagian penutup depan kombinasi resleting dan kancing.

Harga merk jas hujan Sunflower ini dibanderol sekitar Rp275.000-an.

Repiro Challeger

Terdiri dari atasan dan bawahan celana, terdapat skotlite yang hanya berada di bagian bahu.

Merk jas hujan ini memiliki pilihan warna gelap maupun cerah berwarna-warni.

Bahan jas hujan ini terdiri dari polyester dan dilapisi dengan polyrethan.

Jahitan dilapis seal, bagian pergelanggannya berkaret yang tidak terlalu ketat, serta ditambah Velcro untuk mengatur sesuai kenyamanan pengguna.

Untuk bagian pelindung depan terdapat kombinasi resleting dan Velcro. Harga merk jas hujan ini berkisar Rp280.000-an.

Acold Raintool Bison

Merk jas hujan ini merupakan salah satu merk jas hujan standar industri. Modelnya atasan dan bawahan celana.

Memiliki warna yang terang cerah dan terpasang banyak skotlite di beberapa sisinya. Hal ini agar terlihat dengan pengguna jalan lain, saat digunakan pada malam hari.

Terbuat dari bahan polyester yang dilapis dengan polyurethane, sehingga membuat jas hujan ini tidak terlalu panas saat digunakan.

Pada bagian pergelangan tangan terdapat velcro sehingga bisa diatur kelonggarannya.

Untuk bagian penutup depan terdapat kombinasi resleting dan kancing. Harga merk jas hujan ini dibanderol sekitar Rp350.000-an.

Demikian rekomendasi merk jas hujan bagus yang bisa diandalkan kala musim hujan tiba yang aman digunakan bagi pengendara motor saat harus tetap menempuh perjalanan saat hujan.

Semoga bisa menjadi referensi dan bermanfaat bagi Anda sebelum membeli jas hujan.***

Editor: Titis Ayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x