Mendadak, Kapolres Grobogan Lakukan Inspeksi Satpas SIM dan Layanan SKCK

- 29 November 2022, 17:02 WIB
Kapolres Grobogan AKBP Benny Setyowadi saat melakukan pengecekan alat di ruang tes Satpas SIM.
Kapolres Grobogan AKBP Benny Setyowadi saat melakukan pengecekan alat di ruang tes Satpas SIM. /dok Humas Polres Grobogan

Media Purwodadi - Personel Satlantas Polres Grobogan di bagian pelayanan SIM mendadak dikagetkan oleh kedatangan Kapolres AKBP Benny Setyowadi.

Kapolres Grobogan AKBP Benny Setyowadi memang tengah memeriksa langsung pelayanan masyarakat di Satpas SIM Polres Grobogan, Selasa 29 November 2022.

Kapolres langsung memeriksa layanan Surat Ijin Mengemudi didampingi Kanit Regident Ipda Sandi Widayanto.

Baca Juga: Polres Grobogan Gelar Serah Terima Pejabat Baru, 16 PJU Bergeser Jabatan

Rupanya sidak atau pengecekan ini guna melihat langsung pelayanan yang diberikan personel kepada pemohon pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM).

Selain itu, Kapolres juga melakukan pengecekan peralatan yang ada di Satpas SIM ini.

Kapolres Grobogan AKBP Benny Setyowadi melakukan pengecekan mulai dari kesiapan fasilitas, seperti pengambilan nomor antrian pemohon SIM, tempat pengisian formulir, hingga kesiapan petugas pelayanan pendaftaran SIM di loket yang disediakan.

Tidak hanya itu, mantan Kapolres Temanggung inj juga meninjau langsung ruang pelaksanaan ujian teori, dan ujian praktik.

"Ini kita lakukan sidak untuk memastikan lengkap dan sesuai dengan prosedur yang berlaku," ungkap AKBP Benny Setyowadi.

Di tengah sidak, Kapolres Grobogan juga menanyakan langsung kepada pemohon SIM terkait dengan tarif pembayaran yang dilaksanakan sesuai dengan PNBP (Penerimaan Negara Bukan Pajak) di loket Bank BRI.

Menurut para pemohon SIM, semuanya berjalan lancar karena kesigapan para petugas.

"Bayarnya sesuai dengan aturan, Pak. Langsung dibayar di loket BRI. Habis ini nanti foto, terus tunggu cetak SIM," ungkap Karyati, salah satu pemohon SIM.

Mendengar hal itu, Kapolres Grobogan AKBP Benny Setyowadi berterima kasih atas kepercayaan dari para pemohon SIM kepada personel Satpas SIM.

“Semua peralatan pendukung berfungsi dengan baik, petugas memberikan pelayanan sesuai prosedur dan tidak ada yang menyalahi aturan,” kata Benny Setyowadi.

Kapolres juga mengecek alat ukur indeks kepuasan masyarakat (IKM) terhadap pelayanan di Satpas SIM.

Pihaknya juga mendapati adanya hasil baik dari alat ukur IKM itu.

Selain sidak ke Satpas, Kapolres juga melakukan pengecekan ke ruangan SPKT dan pelayanan SKCK Polres Grobogan.

Kapolres mengecek kesesuaian tarif pembuatan SKCK sebesar Rp30 ribu.

Baca Juga: Helikopter Milik Polairud Dilaporkan Terjatuh di Perairan Manggar Belitung, Berikut Kronologinya

Selanjutnya, Kapolres juga menyambangi operator 110 Polres Grobogan.

Dalam sidak, Kapolres menekankan kepada seluruh jajarannya untuk memberikan pelayanan secara optimal kepada masyarakat.

“Berikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat," pungkas Kapolres Grobogan.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x