Kebakaran Hebat Terjadi di Grobogan, Satu Rumah dan Uang Tunai Ratusan Juta Ludes Terbakar

- 31 Maret 2022, 20:54 WIB
Tiga rumah ludes terbakar setelah dilalap api pada Kamis, 31 Maret 2022.
Tiga rumah ludes terbakar setelah dilalap api pada Kamis, 31 Maret 2022. /Damkar Grobogan.

Media Purwodadi - Kebakaran hebat melalap sebuah rumah di Desa Gunungtumpeng, Kamis 31 Maret 2022 sekitar pukul 09.43 WIB.

Insiden kebakaran ini terjadi di rumah Pardi (65), warga Dusun Banyupait RT 04/RW 04, Desa Gunungtumpeng, Kecamatan Karangrayung, Kabupaten Grobogan.

Si jago merah melalap rumah berbahan dasar kayu yang menyebabkan rumah milik Pardi rata dengan tanah. Tidak hanya melalap rumahnya saja, dua rumah lainnya di dekatnya juga ikut habis terbakar.

Kronologi insiden ini berawal pada saat tetangga Pardi yang bernama Resti mendengar suara ledakan dari dalam rumah bagian dapur rumah Pardi.

Baca Juga: Provinsi Jawa Tengah Bukan Provinsi Termiskin di Pulau Jawa, Cek Fakta Berikut

Suara ledakan tersebut diikuti dengan percikan api yang semakin lama semakin membesar hingga Resti berteriak minta tolong setelah mengetahui adanya kebakaran.

“Kemudian warga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya,” terang Kabid Damkar Satpol PP, Ignatius Gogot Cahyanto dalam keterangannya.

Dari informasi yang diterima Media Purwodadi, tim Damkar Kabupaten Grobogan meluncur ke lokasi kejadian. Bersama dengan warga sekitar, api langsung dipadamkan.

Usai pemadaman, tim Damkar melakukan pendinginan di area sekitar rumah yang terbakar tersebut. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun, pemilik rumah mengalami kerugian material.

“Kerugiannya sekitar 311 juta dari kebakaran rumah ini,” tambah Gogot.

Sementara itu, Camat Karangrayung Munawar membenarkan bahwa rumah milik Pardi ludes terbakar. Sedangkan rumah lainnya yakni milik Suwito dan Dasi yang merupakan tetangganya.

Baca Juga: Kode Redeem Call of Duty Mobile Jumat, 1 April 2022 Segera Klaim Kodenya dan Menangkan Permainan Anda

Seluruh rumah yang terbakar dan rata dengan tanah ini berukuran 9 x 8 meter dengan bahan kayu dengan total kerugian sekitar Rp310 juta.

“Untuk pemilik rumah Pardi, kerugian yang dialami yakni uang tunai Rp190 juta dan emas 45 gram senilai Rp20 juta serta perabotan. Kerugian total beserta rumah sekitar Rp310 juta,” tambah Munawar.

Sedangkan untuk dua rumah lainnya mengalami kerugian masing-masing Rp10 juta. Sementara, dari hasil pemeriksaan pihak terkait, penyebab kebakaran lantaran pemilik rumah lupa mematikan kompor sebelum berpergian dari rumahnya.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x