Hujan Deras Disertai Angin Kencang Melanda Blora dan Semarang, Beberapa Rumah Alami Rusak Berat

- 26 Oktober 2021, 10:24 WIB
Hujan deras disertai angin kencang melanda beberapa wilayah di Jawa Tengah
Hujan deras disertai angin kencang melanda beberapa wilayah di Jawa Tengah /Dok. BPBD Kabupaten Blora/

Media Purwodadi - Angin kencang melanda beberapa wilayah di Jawa Tengah, Senin 25 Oktober 2021.

Fenomena bencana alam angin kencang ini terjadi di beberapa wilayah di Kabupaten Blora dan Kota Semarang.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun satu orang mengalami luka ringan akibat angin kencang yang terjadi di Kabupaten Blora.

Baca Juga: Tim Putri Bhayangkara Muda Purwodadi Raih Juara Pertama Kejuaraan Bola Voli Invitasi Antarklub se Jawa Tengah

Melalui siaran pers, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), angin kencang yang terjadi di Blora berbarengan dengan hujan intensitas tinggi pada 14.30 WIB.

Wilayah yang mengalami dampak angin kencang ini yaiti di wilayah Desa Seso dan Kelurahan Jepon, Kecamatan Jepon,.Kabupaten Blora.

BPBD Blora mencatat ada 1 unit rumah rusak berat, 1 unit rumah rusak sedang dan 1 unit rumah rusak ringan.

Tidak hanya itu, satu unit tower pemancar komunikasi mengalami roboh dan kantor BPBD Blora mengalami kerusakan ringan.

"Merespons situasi ini, BPBD Blora telah berkoordinasi dengan pihak kecamatan dan desa untuk pendataan lebih lanjut," jelas Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari dalam siaran persnya.

Kejadian angin kencang juga menerjang tiga wilayah di Kota Semarang, yakni di wilayah Kelurahan Ponganan Gunungpati, Kalipancur Ngaliyan dan Ngemplak Simongan.

Baca Juga: Hasil Pertandingan LaLiga Spanyol, Madrid Menangi El Clasico Jilid Pertama, ATM Ditahan Imbang Sociedad

Sebanyak 4 unit rumah warga terdampak akibat angin yang melanda wilayah tersebut pada Senin, 25 Oktober 2021 pukul 18.00 WIB.

Sebanyak lima kepala keluarga atau total sebanyak 16 jiwa mengalami dampak angin kencang tersebut.

Hingga kini, BPBD Kota Semarang masih melakukan pendataan di lapangan terkait dampak angin kencang ini.

Dua daerah di Jawa Tengah mengalami fenomena alam angin kencang pada Senin 25 Oktober 2021 kemarin. Adapun dua wilayah tersebut yaitu di Kabupaten Blora dan Kota Semarang.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun angin kencang ini berdampak pada kerusakan rumah warga mulai dari intensitas ringan, sedang hingga berat.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: BNPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x