Dua Kali Terima Laporan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo Khawatir Kerumunan Vaksinasi di Holy Stadium

- 14 Juli 2021, 12:24 WIB
Gubernur Jawa Tengah dengan atribut gowesnya meminta calon penerima vaksin agar mengantri yang baik agar tidak muncul kerumunan.
Gubernur Jawa Tengah dengan atribut gowesnya meminta calon penerima vaksin agar mengantri yang baik agar tidak muncul kerumunan. /Humas Pemprov Jateng/

Media Purwodadi - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo langsung mengeluarkan sepedanya dari rumah dinas Puri Gedeh, Rabu 14 Juli 2021, pagi.

Bukan gowes biasa yang akan dilakukan orang nomor satu di Jawa Tengah ini. Namun, Ganjar hendak melakukan pemantauan terkait laporan masyarakat yang melakukan vaksinasi di Holy Stadium, Marina, Semarang.

Benar saja, saat sesampainya di Holy Stadium, Ganjar Pranowo melihat adanya kerumunan di arena vaksinasi Covid-19. Ganjar sempat mengingatkan warga agar menggunakan masker dengan benar di pintu utama.

Setelah itu, Ganjar Pranowo memarkir sepedanya dan berjalan menuju ke dalam gedung. Dirinya langsung menemui penanggungjawab seperti perwakilan Dinas Kesehatan Kota Semarang, TNI dan Polri.

Baca Juga: Gubernur Jateng Ganjar Pranowo : Yang Main-Main Obat, Sikat!

Ganjar Pranowo meminta para petugas agar kerumunan calon penerima vaksin segera dipecah untuk menanggulangi kerumunan.

"Kerumunan e kok akeh banget ya (Kerumunannya kok banyak ya, Mas). Ini kita review, Mas," kata Ganjar Pranowo pada petugas.

Terkait kerumunan di area vaksinasi ini, Ganjar Pranowo menegaskan dirinya sudah mendapatkan laporan sebanyak dua kali.

Bahkan, pihaknya meminta kepada panitia agar mengevaluasi ulang alur pelaksanaan vaksinasi tersebut.

Halaman:

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x