Polisi Periksa Rekanan Tol Pejagan - Pemalang Terkait Kebakaran Lahan di Kecelakaan Beruntun KM 253

- 24 September 2022, 23:07 WIB
Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Iqbal Alqudusy. Foto: Media Purwodadi
Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Iqbal Alqudusy. Foto: Media Purwodadi /Humas Polda Jateng/Humas Polda Jawa Tengah

Media Purwodadi - Pihak Kepolisian terus memeriksa saksi saksi terkait kecelakaan beruntun di KM 253 ruas tol Pejagan-Pemalang, Brebes.

Pemeriksaan saksi baik dari pemilih lahan, pengelola tol Pejagan-Pemalang hingga pihak ketiga penanggungjawab pengelolaan tol.

Pemeriksaan saksi untuk mencari penyebab kecelakaan beruntun menyebabkan 13 mobil rusak, belasan orang luka dan satu orang tewas di km 253 ruas tol Pejagan - Pemalang, 18 September 2022. 

Baca Juga: Terapkan ETLE Terbaik Nasional, Pemprov Jateng Berikan Penghargaan Kepada Ditlantas Polda Jateng

Sebanyak 18 orang dimintai keterangan tim penyidik dari Satreskrim Polres Brebes, terkait kecelakaan beruntun di ruas tol Pejagan-Pemalang.

Pemeriksaan saksi guna mengungkap kecelakaan beruntun yang menyebabkan seorang penumpang tewas dan belasan luka luka di km 253 tol Pejagan-Pemalang.

Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy dalam rilisnya, Sabtu 24 September 2022 menjelaskan saksi yang diperiksa terdiri 14 warga dan 4 pegawai dari PT PPTR selaku pengelola ruas jalan Pejagan - Pemalang.

Baca Juga: Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Dukung Cegah Radikalisme Densus 88 Masuk Sekolah Libatkan Eks Napiter

Warga merupakan pemilik lahan atau orang yang berada dilokasi saat kebakaran ilalang yang memicu kecelakaan beruntun di km 253 tol Pejagan-Pemalang terjadi. 

Halaman:

Editor: Wahyu Prabowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x