Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo Apresiasi Perecepatan Vaksinasi Petani Tembakau di Temanggung

- 15 Juli 2021, 15:14 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat berdialog dengan salah satu penerima vaksin di Temanggung.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat berdialog dengan salah satu penerima vaksin di Temanggung. /Humas Pemprov Jateng

Media Purwodadi – Petani tembakau yang merupakan sektor utama penggerak perekonomian Kabupaten Temanggung ikut mendapatkan vaksinasi Covid-19.

Kegiatan vaksinasi Covid-19 untuk para petani tembakau ini diapresiasi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Menurut Ganjar Pranowo, tembakau di wilayah Kabupaten Temanggung menjadi komoditas utama. Sehingga dengan adanya vaksinasi Covid-19 ini, kekebalan tubuh para petani sudah aman dan bisa nyaman saat melakukan kegiatan jual beli.

Ganjar Pranowo juga mengapresiasi langkah Pemerintah Kabupaten Temanggung melalui langkahnya yang tepat untuk mempercepat vaksinasi bagi petani tembakau.

Baca Juga: Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo ‘Numpang’ Makan Siang di Kantor Polsek Kranggan, Kapolsek : Saya Kaget

"Tembakau di Temanggung menjadi komoditas utama. Kalau kemudian itu (insan tembakau) jadi prioritas, maka sektor ekonomi tetap tumbuh. Khususnya subsektor yakni petani tembakau ini," kata Ganjar.

"Minimal sudah ada bentengnya. Jadi lebih aman," tambahnya.

Tak hanya kepada Bupati Temanggung saja, Ganjar Pranowo juga meminta kepada seluruh bupati/walikota untuk melakukan hal yang sama.

Tidak hanya sektor lansia saja, namun sektor lain juga diperhatikan untuk dilakukan percepatan vaksinasi.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Usulkan Pertanggungjawaban Vaksinasi Diserahkan Pada Masing-Masing Gubernur

Ganjar Pranowo juga mendoakan agar para petani tembakau di Temanggung tetap sehat. Selain itu, hasil panen juga diharapkan menjadi bagus dan mahal di pasaran.

"Tak dongake panen apik, regone larang (Saya doakan panennya bagus, harganya mahal). Sehat semuanya," kata Ganjar Pranowo.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengapresiasi langkah Pemerintah Kabupaten Temanggung dalam melakukan percepatan vaksinasi kepada petani tembakau.

Menurut Ganjar, tembakau adalah sektor utama dalam penggerak perekonomian Kabupaten Temanggung. Diharapkan setelah para petani tembakau ini mendapat vaksinasi Covid-19 dapat membentengi tubuh mereka saat melakukan transaksi ekonomi.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x