Sebanyak 14 Kabupaten / Kota Dapat Penghargaan IDSD, Ganjar Pranowo : 'Semua Hebat - Hebat.'

- 25 November 2021, 16:05 WIB
Ganjar Pranowo berdialog dengan para pemenang Krenova 2021 tingkat Jawa Tengah.
Ganjar Pranowo berdialog dengan para pemenang Krenova 2021 tingkat Jawa Tengah. /Humas Pemprov Jateng

Media Purwodadi – Sebanyak 14 kabupaten atau kota di Jawa Tengah mendapatkan penghargaan sebagai pemenang Indeks Daya Saing Daerah (IDSD).

Selain itu, Ganjar Pranowo juga mengumumkan tiga pemenang Kreativitas dan Inovasi Masyarakat (Krenova) 2021.

Keempat belas kabupaten atau kota yang mendapatkan indeks daya saing tertinggi antara lain Kota Surakarta, Kota Semarang, Salatiga, Kota Pekalongan, Wonogiri, Sragen, Kabupaten Semarang, Rembang, Purbalingga, Pati, Kudus, Kendal, Banyumas dan Batang.

Baca Juga: Lihat Kondisi Rumah Guru Honorer Ini Memprihatinkan, Ganjar Pranowo Bantu Renovasi Rumah Orang Tua Gunawan

Sementara, ketiga penerima penghargaan Krenova diperoleh Soekma Agus Sulistyo, Fatah Syaifur Rohman dan Teguh Waluyo.

Menurt Kepala Bidang Indovasi dan Teknologi Bappeda Provinsi Jawa Tengah, Agung Koenmarjono menjelaskan bahwa untuk bisa bersaing memerlukan kreativitas dan inovasi.

“Sudah ada 327 inovasi untuk tahun ini di Jawa Tengah. Baik inovasi dari perangkat daerah maupun masyarakat,” jelas Agung, Kamis 25 November 2021.

Agung menjelaskan, kreasi dan inovasi akan terus dikembangkan dengan sistem kolaborasi. Sistem ini nantinya bekerja sama dengan perguruan tinggi, komunitas inovatif, media massa dan dunia usaha.

Kolaborasi ini sangat penting sebab produk kreasi dan inovasi ini nantinya bisa dikomersialkan atau hilirisasi.

Baca Juga: Terkait Investasi, Ganjar Pranowo Minta Kepala Daerah di Jawa Tengah untuk Proaktif Undang Investor

Sementara itu, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengungkapkan penghargaan ini merupakan bentuk kepedulian Pemprov Jateng kepada kabupaten atau kota maupun masyarakat yang berhasil melakukan inovasi kreasi.

“Kita beri penghargaan kepada mereka, yang berhasil melakukan kreasi dan inovasi sehingga ada daya saing dari kabupaten atau kota yang ternyata temuannya cukup banyak,” ungkap Ganjar Pranowo.

Orang nomor satu di Jawa Tengah ini menyebut temuan kreasi ini bisa menjadi ruang yang bisa menyelesaikan persoalan yang melibatkan berbagai pihak.

“Kenapa perlu kreasi inovasi karena menyongsong era 5.0. Itu sebenanarnya  komunitas itu bisa menyelesaikan sendiri. Memadukan berbagai kekuatan, sumberdaya, termasuk teknologi informasi digital untuk menyelesaikan persoalan,” ungkap Ganjar Pranowo.

Ganjar Pranowo menilai ternyata banyak kabupaten atau kota yang hebat. Bahkan, masyarakat yang terlibat dan hasilnya cukup bagus juga mendapatkan penghargaan.***

Editor: Andik Sismanto

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x