Brighton vs Liverpool: Hajar The Reds, The Seagulls Naik ke Posisi 7 Klasemen Liga Inggris Musim 2022/2023

- 15 Januari 2023, 11:47 WIB
Brighton raih kemenangan 3-0 atas Liverpool pada pekan 20 Liga Inggris musim 2022/2023.
Brighton raih kemenangan 3-0 atas Liverpool pada pekan 20 Liga Inggris musim 2022/2023. /dok. akun Twitter @officialBHAFC/


Media Purwodadi – Berikut hasil pertandingan Brighton & Hove Albion vs Liverpool pekan 20 Liga Inggris musim 2022/2023 yang berlangsung malam tadi.

Pertandingan Brighton & Hove Albion ve Liverpool berlangsung di The American Express Community Stadium pada Sabtu, 14 Januari 2023 pukul 22.00 WIB.

Dalam pertandingan yang disaksikan sekitar 31 ribu penonton itu, Brighton & Hove Albion sukses menaklukkan Liverpool dengan skor meyakinkan 3-0.

Baca Juga: Film Avatar 2 The Way of Water Masuk Box Office Pertama di Amerika Serikat, Gaet Pendapatan Jutaan Dollar

Ketiga gol tuan rumah tercipta di babak kedua melalui brace Solly March dan mantan pemain Manchester United, Danny Welbeck.

Atas kemenangan ini, Brighton naik ke peringkat tujuh dengan raihan 30 poin dari 18 laga. Sementara Liverpool harus puas turun ke peringkat sembilan karena kekalahan ini.

Jalannya pertandingan

Bermain di depan pendukungnya sendiri, Brighton & Hove Albion langsung tancap gas. Anak asuh Roberto Di Zerbi itu langsung menekan pertahanan Liverpool sejak awal laga.

Peluang pertama tuan rumah tercipta dari Solly March saat laga masih berjalan delapan menit. Tembakan mendatarnya berhasil melewati kiper Liverpool, Alisson Becker,

Namun, bola sepakan pemain gelandang berusia 28 tahun itu berhasil dihalau oleh Trent Alexander-Arnold di mulut gawang.

Dua menit berselang giliran Alexis Mac Allister yang mengancam melalui sundulannya, namun bola berhasil ditangkap oleh Alisson Becker.

Liverpool bukannya tanpa peluang di laga ini. Di menit 27, Mohamed Salah berhasil berhadapan satu lawan satu melawan kiper Brighton Robert Sanchez.

Namun, tembakan striker Timnas Mesir tersebut berhasil ditepis oleh sang Robert Sanchez. Skor 0-0 tidak berubah.

Di menit 41, Liverpool nyaris dihukum penalti karena Alisson Becker dianggap melakukan pelanggaran menjatuhkan Kaoru Mitoma di kotak penalti.

Baca Juga: Cekcok yang Berujung KDRT, Ibunda Venna Melinda Sempat Melihat Hal Janggal Dua Bulan Terakhir

Namun, VAR membatalkan penalti itu karena Solly March yang mengirim umpan ke Kauro Mitoma dianggap sudah offside duluan.

Brighton tampil cukup percaya diri sepanjang 45 menit pertama dan mampu menguasai permainan dengan persentase penguasaan bola sebesar 65 persen berbanding 35 persen.

Namun, hingga wasit meniup peluit tanda pertandingan babak pertama berakhir, skor 0-0 mengiringi pemain kedua tim menuju ruanhg ganti masing-masing.

Di babak kedua, Brighton tidak menurunkan tempo permainan mereka. The Seagulls langsung tancap gas sejak kick off.

Saat pertandingan baru berjalan 1 menit, puluhan ribu penggemar Brighton akhirnya bersorak setelah Solly March berhasil menjebol gawang Liverpool.

Berawal dari blunder pemain The Reds, Kaoru Mitoma lantas mengirimkan umpan terobosan dan langsung diselesaikan dengan sempurna oleh Solly March.

Menit ke 53, Solly March kembali membobol gawang Alisson Becker. Kali ini, umpan terobosan Evan Ferguson dimanfaatkan Solly March dengan tembakan kaki kirinya.

Bola meluncur ke tiang jauh yang tak mampu dijangkau Alisson Becker. Keunggulan Brighton & Hove Albion bertambah menjadi 2-0.

Tertinggal 2-0, Liverpool tidak menyerah begitu saja. The Reds malah semakin terpacu untuk terus menyerang demi memperkecil ketertinggalan.

Di pertengahan babak kedua, Klopp memutuskan membuat empat pergantian sekaligus. Chamberlain, Fabinho, Matip dan Henderson ditarik keluar dan digantikan Elliott, Doak, Gomez dan Keita.

Baca Juga: Bali United Bersiap Lawan Persija Jakarta Sore Ini, Stefano Cugurra: Tim Harus Bekerja Keras

Di menit 78, Liverpool nyaris mencetak gol. Trent Alexander-Arnold melepaskan umpan silang yang diterima Cody Gakpo.

Namun sang striker tidak mengontrol bola dengan sempurna sehingga tembakannya berhasil dihalau oleh Robert Sanchez.

Asik menyerang, gawang Liverpool malah kembali bobol di menit 81. Penyerang pengganti, Danny Welbeck berhasil membobol gawang Alisson Becker.

Ia menerima umpan sundulan March lalu melakukan kontrol di kotak penalti sebelum melepaskan tembakan yang menghujam gawang Liverpool. Skor 3-0 berubah untuk keunggulan Brighton.

Jual beli serangan terus berlanjut, namun skor 3-0 tidak berubah hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Susunan pemain Brighton vs Liverpool:

Brighton (4-2-3-1):
Robert Sanchez; Pervis Estupinan, Levi Colwill, Lewis Dunk, Pascal Gross; Alexis MacAllister, Moises Caicedo; Kaoru Mitoma, Adam Lallana, Solly March; Evan Ferguson
Pelatih: Roberto Di Zerbi.

Liverpool (4-3-3):
Alisson Becker; Andy Robertson, Ibrahima Konate, Joel Matip, Trent Alexander-Arnold; Tiago Alcantara, Fabinho, Jordan Henderson; Alex Oxlade-Chamberlain, Cody Gakpo, Mohamed Salah.
Pelatih: Jurgen Klopp.***

Editor: Agung Tri

Sumber: premierleague.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x