Mikrobus Ngeblong, Jalur Lalu Lintas Wilayah Timur Grobogan Sempat Tersendat

- 18 September 2023, 10:13 WIB
Bus Jaya Utama, jurusan Grobogan - Surabaya yang 'ngeblong' di Jalan Raya Purwodadi - Blora.
Bus Jaya Utama, jurusan Grobogan - Surabaya yang 'ngeblong' di Jalan Raya Purwodadi - Blora. /dok Turjagwali Sat Lantas Polres Grobogan/

Media Purwodadi – Lalu lintas di jalur Purwodadi – Blora tersendat lantaran sebuah mikrobus yang melawan arus pada Senin, 18 September 2023, pagi.

 

 

Diketahui, jalur tersebut memang tengah dilakukan perbaikan jalan yang merupakan proyek peningkatan jalan oleh Bina Marga Jawa Tengah.

Namun, pada jalur yang padat pagi itu, sebuah mikrobus melaju dari arah timur ke barat dan melawan arus membuat arus lalu lintas menjadi terhambat.

Baca Juga: Api Menyambar Tumpukan Jerami dan Daun Jagung, Rumah Warga Ngaringan Grobogan Ini Terbakar

Kasat Lantas Polres Grobogan AKP Deni Eko Prasetyo melalui Kanit Turjagwali, Ipda Arie Eko mengungkapkan, setelah mendapatkan informasi dari masyarakat, pihaknya langsung menuju ke lokasi.

“Ada mikrobus yang melawan arus, ngeblong antrian, padahal jalurnya sistem buka tutup, yang membuat arus lalu lintas terhambat,” ujar Ipda Arie Eko.

Setelah dilakukan pengaturan jalur, perlahan arus lalu lintas yang semula tersendat, mulai terurai dengan baik.

“Sudah terurai, jalan kembali lancar dan kami minta kepada masyarakat agar tetap bersabar saat melintas di jalur ini yang beberapa titik sudah dilakukan pembongkaran untuk perbaikan jalan,” ujar Ipda Arie Eko.

Jalur Alternatif

Banyaknya titik jalur yang tengah dalam proyek perbaikan jalan, Ipda Arie Eko mengimbau masyarakat untuk bisa menggunakan jalur alternatif.

Perbaikan jalan yang tengah dikerjakan mulai dari barat hingga timur dan selatan. Untuk wilayah barat, beberapa titik yang mengalami perbaikan jalan dimulai dari Gubug, Godong dan Penawangan serta Purwodadi.

Baca Juga: Hasil Lengkap Pertandingan Pekan 12 Liga 1 Indonesia. Madura United Masih Kokoh di Puncak Klasemen Sementara

Sementara untuk wilayah timur dimulai dari Wirosari dan Tawangharjo. Untuk wilayah selatan, pekerjaan jalan dilaksanakan di daerah Kecamatan Geyer.

“Ada jalur alternatif yang bisa dipergunakan oleh masyarakat, seperti dari arah Barat bisa menggunakan jalur Tanggungharjo-Kapung yang langsung menuju ke Ngambakrejo, Ngroto, Jeketro dan Ginggang menuju ke Truko, Karangrayung, Mojoagung, Pengkol, Candisari, Genuksuran, Purwodadi,” jelas Ipda Arie Eko.

 

 

Pilihan jalur alternatif dari wilayah timur bisa menggunakan jalur Wirosari-Panunggalan, atau Selo-Panunggalan. Untuk wilayah selatan bisa menggunakan jalur Kedungombo menuju ke Purwodadi.***

Editor: Agung Tri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah