Tri Budiono Nahkodai DPC PAPERA Grobogan, Wadah untuk Serap Aspirasi Pedagang Bentukan Gerindra

- 23 Agustus 2023, 14:45 WIB
Ketua DPC PAPERA Jawa Tengah, Sri Hartini menyerahkan pataka dan pesan kepada Ketua DPC PAPERA Grobogan, Tri Budiono.
Ketua DPC PAPERA Jawa Tengah, Sri Hartini menyerahkan pataka dan pesan kepada Ketua DPC PAPERA Grobogan, Tri Budiono. /Hana Ratri.

Media Purwodadi - Para pedagang yang tergabung dalam Pedagang Pejuang Indonesia Raya (PAPERA) berkumpul di Gedung DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Jalan Gajahmada, Purwodadi, Rabu, 22 Agustus 2023.

Para pedagang ini datang ke gedung tersebut untuk melihat langsung pelantikan pengurus DPC PAPERA Grobogan.

Para pedagang ini rela meninggalkan pekerjaannya di pasar demi melihat langsung prosesi pelantikan pengurus DPC PAPERA Grobogan.

Baca Juga: Warga Geruduk Balai Desa Ngroto Gubug, Pelantikan Sekdes Batal Dilaksanakan

Dalam pelantikan ini, Tri Budiono menjadi ketua DPC PAPERA Grobogan.

"Walau panas-panas seperti ini di ruangan ini, kami dari DPC PAPERA Grobogan berterima kasih karena partisipasi Bapak/Ibu yang harusnya hari ini berjualan di pasar, telah datang ke acara ini untuk melihat langsung pelantikan pengurus DPC PAPERA Grobogan," ujar Tri Budiono.

Tri Budiono menjelaskan, hadirnya DPC PAPERA Grobogan ini untuk mewadahi aspirasi para pedagang di Grobogan.

"Selain itu, pedagang dan pengelola UMKM satu komando untuk mendukung Prabowo Subianto menjadi Presiden RI," ujar Tri Budiono.

Beda Dengan yang Lain

Dalam kegiatan pelantikan pengurus DPC PAPERA Grobogan ini, hadir ketua DPC PAPERA Jawa Tengah, Sri Hartini.

Menurut Sri Hartini, PAPERA merupakan rumah bagi para pedagang-pedagang di seluruh Indonesia.

Meski pergerakan belum masif, Sri Hartini mengatakan PAPERA akan berbeda dari sayap yang lain.

Di sisi lain, Sri Hartini mengucapkan selamat kepada para pengurus DPC PAPERA Grobogan yang baru.

"Saya sampaikan kepada Mas Tri Budiono ini, dalam komandonya, jangan meleng-meleng. Segera lakukan instruksi dari DPC PAPERA pusat untuk menggandeng UMKM dan pedagang," ujar Sri Hartini.

Tri Budiono menerima SK Kepengurusan DPC PAPERA Grobogan dari Ketua DPD PAPERA Don Muzakir..
Tri Budiono menerima SK Kepengurusan DPC PAPERA Grobogan dari Ketua DPD PAPERA Don Muzakir.. /Hana Ratri

Baca Juga: Warung Kopi di Kecamatan Tegowanu Ini Ludes Terbakar dan Pemilik Merugi Rp10 Juta, Ternyata Ini Penyebabnya!

"Terus turun ke lapangan, menyerap aspirasi para pedagang dan meyakinkan mereka untuk tergabung dalam PAPERA," jelas Sri Hartini.

Sri Hartini menjelaskan bahwa PAPERA mempunyai banyak program terbaru dengan ide-ide segar.

"Program baru belum selesai, muncul ide baru. Itulah PAPERA," ujar Sri Hartini.***

Editor: Agung Tri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah