Genap Berusia 41 Tahun, Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan Rayakan Bareng Anak Yatim dan Tahanan

- 3 Juli 2023, 15:36 WIB
Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan berdoa bersama dengan anak yatim dan jajaran Polres Grobogan dalam rangka Hari Ulang Tahun yang ke 41 di Aula Jananuraga, Polres Grobogan.
Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan berdoa bersama dengan anak yatim dan jajaran Polres Grobogan dalam rangka Hari Ulang Tahun yang ke 41 di Aula Jananuraga, Polres Grobogan. /Humas Polres Grobogan.

Kegiatan ini dilakukan dengan pemotongan nasi tumpeng, makan bersama dan ditutup dengan doa bersama.

Tak sampai di situ, Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan banyak mendapatkan kejutan hangat dari jajaran Bhayangkari Cabang Grobogan, Satlantas Polres Grobogan dan Polsek jajaran.

Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan memberikan santunan kepada anak yatim piatu sebagai bagian dari titipan harta dari ALLAH SWT.
Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan memberikan santunan kepada anak yatim piatu sebagai bagian dari titipan harta dari ALLAH SWT. /Humas Polres Grobogan.

Berharap Lebih Baik

Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan berharap, di hari ulang tahun yang ke 41 ini, dirinya bisa mengemban amanah sebagai orang nomor satu di lingkungan Polres Grobogan semakin baik.

Terlebih bisa mengendalikan situasi Kamtibmas di wilayah Kabupaten Grobogan menjelang Pemilu 2024.

Momen ketika Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan menyuapi tahanan dengan potongan nasi tumpeng sebagai rasa memanusiakan manusia.
Momen ketika Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan menyuapi tahanan dengan potongan nasi tumpeng sebagai rasa memanusiakan manusia. /Humas Polres Grobogan.

“Kita bersama anak yatim di sini, berdoa untuk amanah yang saya jalani saat ini, untuk Kamtibmas wilayah Kabupaten Grobogan, terutama menjelang Pemilu 2024 ini. Doa anak yatim piatu ini sangat didengar Allah SWT,” jelas AKBP Dedy Anung Kurniawan.

Tak hanya itu, bersama tahanan Mapolres Grobogan, AKBP Dedy Anung Kurniawan mengajak mereka untuk merayakan hari lahirnya itu. Lulusan AKPOL 2024 ini mengungkapkan, hal itu sebagai bentuk memanusiakan para tahanan.

‘’Dengan kita mendekati para tahanan tersebut, harapannya dapat memberikan dampak positif dan memotivasi mereka untuk menjadi warga negara yang baik,’’ pungkas Kapolres Grobogan.***

Halaman:

Editor: Agung Tri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah