Gegara lupa Mematikan Obat Nyamuk Bakar, Rumah Milik Warga Toroh Dilalap Api

- 30 Januari 2023, 16:54 WIB
Anggota Polri dan TNI membantu petugas pemadam kebakaran memadamkan rumah warga Depok, Kecamatan Toroh, Kabupaten Grobogan yang terbakar, Senin 30 Januari 2023.
Anggota Polri dan TNI membantu petugas pemadam kebakaran memadamkan rumah warga Depok, Kecamatan Toroh, Kabupaten Grobogan yang terbakar, Senin 30 Januari 2023. /dok Damkar Grobogan

Media Purwodadi - Lupa mematikan obat nyamuk bakar saat meninggalkan rumah, api memabakar rumah milik Pami, (57), warga Dusun Depok Selatan, Desa Depok, Kecamatan Toroh, Kabupaten Grobogan, Senin 30 Januari 2023.

"Penyebab kebakaran akibat obat nyamuk yang masih menyala mengenai kasur dari kapuk. Tidak ada korban jiwa, namun pemilik rumah menderita kerugian sekitar Rp5 juta," kata AKP Saptono Widyo kepada Media Purwodadi.

Kebakaran rumah milik Pami, menurut Kapolsek Toroh, bermula ketika Senin pagi korban pergi keluar rumah untuk menjemput cucunya yang sekolah. Sehingga saat terjadi kebakaran rumah tersebut dalam kondisi kosong.

Baca Juga: Waspada Dugaan Penipuan Tautan Undangan Pernikahan di Whatsaap, Ini Kata Dirtipidsiber Bareskrim Polri

Kebakaran kali pertama diketahui saksi Wahyuji, (36), yang rumahnya berada di belakang rumah korban. Saat itu saksi baru saja pulang dari membeli makan pagi atau sarapan dan melihat ada kepulan asap dari rumah Pami.

Mengetahui hal tersebut, Wahyuji langsung mendatangi rumah Pami untuk memastikannya mengintat rumah saat itu kosong. Ternyata benar, sisi barat rumah korban sudah terbakar.

Saksi kemudian berteriak kebakaran, dan meminta tolong pada warga sekitar. Muyadi (43) yang rumahnya berada di sisi timur rumah korban, langsung keluar rumah begitu mendengar ada kebakaran.

Warga lainnya yang mengetahui ada kebakaran langsung mendatangi rumah Pami. Mereka kemudian berupaya memadamkam api dengan peralatan yang ada. Salah satu warga melapor ke Polsek Toroh jika ada kebakaran rumah.

Baca Juga: Judi Sabung Ayam di Purwodadi, Digerebek Polisi, 17 Orang Ditangkap Bersama 21 Ayam Aduan

Polsek Toroh, langsung berkoordinasi dengan Pos Damkar Induk di Kantor Satpol PP setelah mendapat laporan warga. Sekira pukul 10.00 WIB, mobil pemadam kebakaran bersama mobil tangki air bantuan langsung meluncur ke lokasi kejadian.

Halaman:

Editor: Setiadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x