Video Viral Kades, IG Bupati Grobogan Banjir Komentar Netizen, Pertanyakan Sanksi hingga Minta Audit Dana Desa

- 24 Januari 2023, 22:57 WIB
Kades Sambung, Kecamatan Godong, Arif Sofianto (kanan) yang viral di media sosial, saat bertemu dengan Bupati Grobogan Sri Sumarni, Selasa (24/1/2023).
Kades Sambung, Kecamatan Godong, Arif Sofianto (kanan) yang viral di media sosial, saat bertemu dengan Bupati Grobogan Sri Sumarni, Selasa (24/1/2023). /mediapurwodadi.com/Setiadi/


Media Purwodadi – Beredar video viral di media sosial beberapa kepala desa (Kades) yang nyentil nama Jokowi dan akan memperpanjang masa jabatan Kades seumur hidup.

Video viral tersebut direkam saat ratusan kades di Indonesia menggelar aksi menuntut perpanjangan masa jabatan kades dari 6 tahun menjadi 9 tahun.

Dalam video viral berdurasi 26 detik itu, terekam di dalam sebuah ruangan hotel salah satu kades berseloroh seakan mengolok-olok Jokowi.

Baca Juga: Lisa BLACKPINK Masuk Nominasi Ajang Penghargaan Premio Lo Nuestro 2023, Bersaing Ketat dengan Penyanyi Lain

"Muliho, Jokowi tak urusane. Mengko tak perpanjang sak matimu (Pulang saja, Jokowi biar saya yang mengurus. Nanti saya perpanjang hingga matimu)," ujar sang kades.

Belakangan diketahui bahwa salah satu kades berambut gondrong tersebut merupakan Kedes Sambung, Kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan bernama Arif Sofianto.

Usai video viral, Arif Sofianto bersama beberapa teman-teman sesama kades menemui Bupati Grobogan dan meminta maaf kepada masyarakat. Selasa, 24 januari 2023.

Arif Sofianto meminta maaf dengan adanya kejadian tersebut yang viral di media sosial. Ia mengaku tidak ada maksud merendahkan siapapun dan itu hanya candaan.

"Saya minta maaf, itu hanya candaan di antara teman tidak ada maksud lain. Namun kemudian ada yang merekam (video) dan mengunggahnya sehingga viral. Saya berjanji tidak akan mengulangi," ujar Kades Sambung.

Usai klarifikasi kades dan arahan dari Bupati Grobogan tersebut, Foto-foto pertemuan kemudian diupload di akun Instagram Bupati Grobogan @sumarnigrobogan.

Dalam unggahan foto itu, Bupati Grobogan menambahkan caption “Memberikan arahan kepada beberapa Kepala Desa di Ruang Kerja Bupati,” tulis sumarnigrobogan.

Tidak lama setelah diunggah, netizen ramai-ramai mengomentari postingan tersebut. Rata-rata, netizen menanggapi kelakuan kades dengan nada sinis.

Baca Juga: Ada Dugaan Pemalsuan Tanda Tangan Surat Permohonan PAW, Anggota DPRD Partai Berkarya Ajukan Gugatan ke PN

Tangkapan layar akun Instagram @sumarnigrobogan
Tangkapan layar akun Instagram @sumarnigrobogan

“Arahan saja..??? Mbokyo seng gondrong Kon potong Bu… (Itu yang gondrong suruh potong Bu…) tulis akun @fahrudin_ahmad03.

“PAK KADESSSSS SANGAREEEEEEE RAUMUM….” tulis akun @thocklex.

“Kades tuman,..dana desa milyaran,.. palingo nggo poya2 minum2 keras,” tulis akun @ririsadiwinarni.

“Minta tambah masa jabatan tp kerja tdk ada hasil yg positif..,” tulis akun @jay_x358.

“@inspektoratgrobogan mohon audit dana desa.,” tulis akun @ekoaprilio.

“Jalan2 desa di benerin dulu, lurah kok vibes nya kayak preman pasar.,” tulis akun @el.shopbeauty.

Sebelumnya diberitakan Kades Sambung memberikan klarifikasi dan meminta maaf kepada masyarakat usai videonya viral di media sosial.

Baca Juga: Supir Mengantuk, Truk Trailer Nyangkut di Jembatan Desa Tanjungrejo, Wirosari

Tidak hanya itu, bersama teman-teman sesama kades, dia menemui Bupati Grobogan Sri Sumarni, Selasa 24 Januari 2023.

Atas kejadian itu, Bupati Grobogan Sri Sumarni mengaku menerima pesan WA (WhatsApp) dari Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Dalam pesan itu WA, Ganjar Pranowo menanyakan siapa yang videonya viral saat demo kades di depan Gedung DPR RI, Jakarta pada Selasa, 17 Januari 2023 lalu.

"Saya jawab, iya itu kades saya. Pak Ganjar juga menyinggung soal potongan rambut Kades tersebut, dan meminta untuk dipotong," ujar Sri Sumarni di hadapan Kades Sambung.

Bupati Sri Sumarni mengaku saat itu berada di Bogor saat keberangkatan para kades menggunakan enam bus ke Jakarta. Kendati demikian dia mengatakan tetap memantau, sampai muncul video viral.

"Ramai kalau sudah diunggah di media sosial meski niatnya guyon. Saya minta ini jangan diulangi lagi, kedepan perbaiki diri," kata Bupati.

Turut hadir dalam pertemuan itu, Sekda Moh Sumarsono, Kepala Dispermades Kabupaten Grobogan, Achmad Haryono, Camat Godong, Bambang Hariyono serta Camat Tegowanu Kashartono.***

Editor: Agung Tri

Sumber: Akun instagram @sumarnigrobogan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x