Kota Semarang Terjadi Hujan Es di Musim Kemarau. Kok bisa?

- 29 Mei 2021, 18:36 WIB
Kota Semarang Terjadi Hujan Es di Musim Kemarau. Media purwodadi/dok Yoko
Kota Semarang Terjadi Hujan Es di Musim Kemarau. Media purwodadi/dok Yoko /

Media Purwodadi- Kejadian heboh terjadi di kota Semarang, Sabtu 29 Mei 2021. Hujan disertai butiran es terjadi Sabtu sore.

Warga kota Semarang yang sedang istirahat di rumah saat hujan turun lebat, tidak curiga akan ada hujan es di Kota Semarang.

Mereka yang didalam rumah dikejutkan keributan yang ada di atas genting. Warga curiga rumah mereka diserang dengan lemparan batu, kemudian keluar dan melihat ternyata ada hujan es.

Warga yang penasaran, sempat mengambil gambar dan menunjukan butiran es.

Baca Juga: Mencuri Uang Kotak Amal Masjid, Seorang Pelajar SMK Diamankan Sat Reskrim Polres Muara Enim

Yoko warga, Jatingaleh, kota Semarang mengaku, huja  es terjadi setelah azan sholat ashar berkumandang.

“Butiran es sempat turun 5 Sampai 10 menit, itu pas azan ashar, jadi sekira pukul 15.05 sampai 15.15 WIB. Saya reflek ambil gambar. Tadi mau gunakan timestamp belum sempat,” kata Yoko.

Yoko awalnya menduga ada orang iseng melempari atap rumahnya, saat keluar rumah mereka baru tahu jika suara gaduh dari butiran es.

Baca Juga: Kiwil Tuliskan Permohonan Maaf Untuk Anak Kandungnya Lewat Puisi. Isinya Bikin Terharu

“Didepan saya ada jual mie ayam gerobak dijalan juga melihat. Saya juga kaget pak ada banyak es kecil kecil dijalanan,” tambahnya.

Hujan es terjadi saat hujan deras disertai petir keras turun di Jatingaleh, kota Semarang.

“Butiran es dari hujan es banyak sekali. Tapi karena petir keras jadi saya buru-buru masuk rumah. Tidak berani rekam lama,” katanya sambil melihatkan vidio fenomena hujan es di tengah kemarau.

Memang hujan es hanya sebentar, tidak banyak banget. Tapi suara digenting terdengar jelas dan mobil depan juga kena.

Baca Juga: Mau Nonton Laga Final Champion Antara Manchester City vs Chelsea? Ini Link Live Streamingnya. GRATIS!

“Setahu saya baru kali ini fenomena saya alami di Kota Semarang. Hujan di Karang Bendo 38, Kelutahan Karang Rejo, Gajah Mungkur, kota Semarang. Memang tidak lama dan tidak orang banyak yang tahu, kecuali pas hujan ada dijalan pasti tahu,” tambahnya.***

Editor: Wahyu Prabowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x