Ganjar Pranowo Siap Salurkan BLT Minyak Goreng Kepada Masyarakat Sebesar Rp 100.000 Perbulan, April 2022 Ini

- 5 April 2022, 12:05 WIB
Ganjar Pranowo Gubernur Jawa Tengah menjelaskan penyaluran BLT minyak goreng pada April 2022.
Ganjar Pranowo Gubernur Jawa Tengah menjelaskan penyaluran BLT minyak goreng pada April 2022. /pemprovjateng/

Media Purwodadi – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo siap melaksanakan program pemerintah pusat untuk menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) minyak goreng kepada masyarakat pada April 2022.

Meskipun saat ini telah terdapat banyak pasokan minyak goreng di pasar, namun harga minyak kemasan masih terus menerus mengalami kenaikan.

Kenaikan harga minyak goreng tersebut tentu sangat meresahkan masyarakat menengah ke bawah terutama mereka yang mempunyai UMKM Mikro seperti pedagang gorengan.

Mengingat harga minyak goreng kini melambung tinggi setelah pencabutan kebijakan penurunan harga eceran satuan (HET) tempo lalu. 

Baca Juga: Jadwal Acara Televisi SCTV Selasa, 5 April 2022: Para Pencari Tuhan Jilid 15, Trio Gabut Kursus Iman

Maka, pemerintah segera atasi hal tersebut dengan memberikan BLT Minyak goreng pada sejumlah masyarakat yang membutuhkan.

Hal ini sesuai dengan instruksi Presiden RI Joko Widodo yang disampaikan dalam keterangan pers pada Jumat, 1 April 2022 di Istana Merdeka, Jakarta.

Dijelaskan dalam siaran pers tersebut bahwa bantuan minyak goreng ini akan disalurkan pada April 2022.

Untuk penyaluran  pelaksanaan program bantuan langsung tunai (BLT) tersebut, Ganjar mengatakan datanya sudah jelas, sehingga bantuan tinggal disalurkan, Senin 4 April 2022.

Halaman:

Editor: Titis Ayu

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah