Baru Saja Dilantik, Kepala Disdikbud Jawa Tengah Nyatakan Siap Copot Oknum Pelaku Pungli

- 16 Januari 2022, 08:00 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyaksikan para pejabat baru menandatangani berita acara pelantikan.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyaksikan para pejabat baru menandatangani berita acara pelantikan. /Humas Pemprov Jawa Tengah.

Media Purwodadi – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Jawa Tengah, Uswatun Hasanah, menyatakan siap mencopot oknum yang ketahuan melakukan pungli.

Hal itu diungkapkan Uswatun Hasanah pasca pelantikan dan pengambilan sumpah pada Jumat, 14 Januari 2022 lalu.

Menurut Uswatun, sapaan akrabnya, persoalan pungli terkait biaya pendidikan di satuan pendidikan di bawah Pemerintah Provinsi Jawa Tengah itu gratis.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Jawa Tengah 16 Januari 2022 : Waspada Hujan Sedang dan Lebat di Siang Hingga Malam Hari

Uswatun menegaskan pihaknya siap mencopot oknum yang kedapatan melakukan pungli sesuai dengan arahan dan perintah Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

“Sekolah itu sudah gratis, Insyaallah saya siap. Kalau soal ijazah akan segera ditindaklanjuti, yang jelas sudah ada instruksi untuk tidak menahan ijazah,” tegas Uswatun.

Pihaknya juga akan menegaskan kepada kepala sekolah yang melakukan penyimpangan terkait dengan penahanan ijazah.

“Bahkan kalau perlu ya kepala sekolahnya dipecat. Memang butuh sikap yang tegas untuk penyimpangan seperti itu," ungkap Uswatun.

Uswatun Hasanah merupakan satu dari 13 pejabat baru di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Uswatun menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jateng yang telah dilantik oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 16 Januari 2022 : Aquarius Waspada Musuh Tersembunyi, Pisces Manfaatkan Waktu Bersama Teman

Halaman:

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah