Fenomena Embun Es Kembali Muncul di Dieng, Suhu Minus 1 Derajat Celcius, Ganjar Pranowo: Berani Kesini?

30 Juni 2022, 13:49 WIB
Fenomena embun es di Dieng /Istagram @ganjar_pranowo/

Media Purwodadi - Fenomena embun es di Dieng Wonosobo, Jawa Tengah, kembali terjadi Kamis (30/6/2022).

Kemunculan embun es di Dieng di Juni tidak biasa terjadi, apakah menjadi pertanda bakal turun salju di Indonesia pada tanggal 7 Agustus mendatang?

Fenome embun es ini merupakan yang kedua di tahun 2022. Embun es kali pertama muncul pada Januari 2022 lalu.

Baca Juga: Fenomena Embun Upas Terjadi di Pegunungan Dieng, Berikut Ini Penyebabnya

Kemunculan embun es di Dieng ini membuat heboh warganet dan ramai diperbincangkan di Istagram maupun TikTok.

Dikutip dari akun instagram wonosobozone, embun es di Dieng sudah diprediksi sehari sebelumnya.

hal itu ditandai dengan cuaca Dieng dari pagi hingga sore cerah, awan yang terbentuk sedikit dan suhu udara terus mengalami penurunan sejak Rabu (29/6/2022).

Baca Juga: Dieng Culture Festival Tetap Digelar Meski Masih Pandemi, Begini Saran Ganjar

Suhu di kawasan Dieng mengalami penurunan 2 derajat per jam, sejak Rabu (29/6/2022) sore dan terus terjadi hingga pagi.

Pada Kamis (30/6/2022) pagi suhu Dieng mencapai minus 1 derajat dan memunculkan fenomena embun es di beberapa titik.

Lokasi yang terpantu terjadi embun es berada di kawasan lapangan sekitar Candi Arjuna, kompleks Candi Arjuna, dan Dharmasala.

Baca Juga: Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo Dukung Pengembangan Proyek Geothermal Dieng. Bisa Jadi Wisata Energi

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pun ikut mengunggah fenomena embun es di Dieng melalui akun instagramnya @ganjar_Pranowo.

"Kamu dapat salam dr negeri di atas awan, Dieng. Berani kesini?, " tulis Ganjar.

Postingan Ganjar Pranowo disertai dengan foto embun es itu langsung mendapatkan beragam respon dari warganet.

"Pak ganjar berani nggak?," tantang pemilik akun @muhammadafghann dalam komentarnya.

Baca Juga: Selain untuk Kemandirian Energi, Pengembangan Proyek Geothermal Dieng Juga Dikembangkan untuk Wisata Energi

"Jangankan Dieng pak, Magelang aja sangat dingin bahkan kalau siang," tulis @unfagustia.

"Pantes yang dibawah pekalongan juga dingin banget pak,"tulis @Diann_arini.

Pemilik akun @nailil_nana bahkan mencolek suaminya @ipankgeo.official mengajak pergi ke Dieng untuk merayakan Aniversary.

Baca Juga: 1 DZulhijah 1443 Hijriyah Ditetapkan Jum'at 1 Juli 2020, Libur Idul Adha Apakah Berubah?

Fenomena embun es di Dieng Wonosobo, Jawa Tengah, memang setiap tahun terjadi khususnya pada musim kemarau. 

Bahkan untuk tahun 2022 ini fenomena embun es di Dieng sudah muncul dua kali. Sebelumnya terjadi pada bulan Januari. 

Untuk saat ini jika anda hendak berlibur ke Dieng sebaiknya mempersiapkan berbagai perlengkapan penghangat tubuh. ***

Editor: Andik Sismanto

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler