Luar Biasa, 2 Pekan Pelaksanaan Semarang Great Sale 2021, Transaksi Jual Beli Mencapai Rp250 Miliar

- 20 November 2021, 21:54 WIB
Ketua Kadin Semarang Arnaz Andrarasmara saat mendengarkan paparan dari anggota Kadin Solo.
Ketua Kadin Semarang Arnaz Andrarasmara saat mendengarkan paparan dari anggota Kadin Solo. /dok Humas Kadin.

Media Purwodadi - Pelaksanaan Semarang Great Sale (Semargres) 2021 memiliki konsep yang berbeda dengan tahun sebelumnya.

Hal ini dijelaskan Ketua Kadin Kota Semarang Arnaz Andrarasmara saat menerima kehadiran Ketua Kadin Solo beserta rombongannya, Sabtu 20 November 2021.

Konsep penjualan dilakukan dengan offline dan online pada pelaksanaan Semarang Great Sale 2021 ini.

Baca Juga: Kadin Solo dan Kadin Kota Semarang Bangun Sinergitas dengan Belajar dari Semarang Great Sale 2021

Arnaz menjelaskan, pengusaha dari tingkat menengah atas hingga ke bawah dan bahkan PKL serta pedagang pasar juga ikut menyemarakkan program ini.

Arnaz mengungkapkan Semargres 2021 ini memang sengaja difokuskan pada sentra UMKM dan investasi.

"Jadi, nantinya akan ada seminar dibanding tahun sebelumnya yang lebih banyak ada kegiatan outdoornya seperti run color," jelas Arnaz.

Selain itu, konsumen yang akan bertransaksi di event Semargres ini bisa mendownload aplikasi Semargres.

Di aplikasi ini, konsumen bisa langsung scan barcode dan otomatis akan mendapatkan e-kupon.

Halaman:

Editor: Andik Sismanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah