Destinasi Wisata Alam Kabupaten Temanggung, Posong Sajikan Kendahan Lereng Gunung Sindoro dan Sumbing

- 17 Mei 2022, 04:15 WIB
Wisata alam Posong, Temanggung. Destinasi alam di lereng Sindoro Sumbing.Foto: Media Purwodadi
Wisata alam Posong, Temanggung. Destinasi alam di lereng Sindoro Sumbing.Foto: Media Purwodadi /Jatengprov/

Media Purwodadi- Berlibur ke Kabupaten Temanggung, tidak susah bagi kita untuk mencari destinasi wisata alam.

Keberadaan dua gunung kembar yakni Sindoro dan Sumbing menjadikan wisatawan yang bertandang ke Temanggung akan dimanjakan dengan keindahan wisata alam yang memanjakan mata.

Hawa sejuk membuat wisatawan akan sangat betah untuk tinggal barang sehari atau dua hari di Temanggung.

Saat bertandang ke Temanggung rasanya masih nanggung bila belum menikmati destinasi alam Posong.

Baca Juga: Bojongnangka, Pemalang Desa Miskin Disulap Jadi Desa Wisata Edukasi Wisata. Sebulan Ratusan Juta

Wilayah wisata alam ini tengah naik daun di kalangan wisatawan karena menyajikan panorama alam yang begitu memesona.

Kawasan wisata alam Posong berada mudah dijangkau lantaran berada di Desa Tlahab, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung.

Lokasinya tepat di kabupaten Temanggung tepatnya di lereng Gunung Sindoro dan berhadapan langsung dengan Gunung Sumbing.

Tak heran bila wisata alam memiliki suhu udara di sini cukup dingin. Turunnya kabut bahkan sudah pemandangan sehari-hari.

Halaman:

Editor: Wahyu Prabowo

Sumber: jatengprov


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x