Jadwal Pertandingan Pekan 9 Liga 1 Indonesia Musim 2023/2024. Ada Duel Seru PSIS Semarang vs Persib Bandung

- 16 Agustus 2023, 22:40 WIB
jadwal pertandingan pekan 9 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024.
jadwal pertandingan pekan 9 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024. /mediapurwodadi.com/Tri/


Media Purwodadi – Kompetisi sepak bola Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 segera memasuki pekan 9 yang akan bergulir mulai akhir pekan ini.

 

 



Pertandingan pekan 9 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 akan menyajikan sebanyak 9 laga yang akan dimulai pada Jumat hingga Minggu, 18-20 Agustus 2023.

Bagi Anda yang tidak dapat datang langsung ke stadion, Anda dapat menonton laga pekan 9 Liga 1 Indonesia musim ini melalui siaran televisi Indosiar dan live streaming vidio.com.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Seri 10 Cryptodata Motorrad Grand Prix von Osterreich di Sirkuit Red Bull Ring Spielberg Austria

Pertandingan pekan 9 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 akan dibuka dengan laga tim peringkat 11, Persebaya Surabaya menjamu tim peringkat 12, PSM Makassar.

Duel Persebaya Surabaya vs PSM Makassar dijadwalkan akan digelar di Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Jumat, 18 Agustus 2023 kick off pukul 15.00 WIB.

Pada laga sebelumnya, Persebaya menang dengan skor tipis 1-0 dari tamunya, Persita Tangerang pada 12 Agustus 2023 lalu.

Menghadapi PSM, Persebaya tidak lagi dilatih Aji Santoso. Kepastian Aji Santoso berpisah dengan Persebaya diumumkan melalui instagram klub, Senin, 14 Agustus 2023.

Manajemen menawarkan posisi baru untuk Aji Santoso sejak diistirahatkan dari posisi pelatih kepala pasca kekalahan dari Persikabo lalu. Akan tetapi sang pelatih menolak.

Pada hari kedua pekan 9 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 dibuka dengan laga tim peringkat 15 Persikabo menjamu pemuncak klasemen sementara, Madura United.

Laga Persikabo vs Madura United akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi pada Sabtu, 19 Agustus 2023 kick off pukul 15.00 WIB.

Persikabo menderita dua kekalahan beruntun usai menang 2-1 atas Persebaya. Kekalahan pertama didapat saat menjamu PSS Sleman, Persikabo takluk dengan skor 2-3.

Terakhir, Persikabo takluk juga dengan skor yang sama 2-3 saat menjalani laga tandang melawan Borneo FC pada akhir pekan lalu.

Di sisi lain, Madura United di laga terakhir berhasil memetik kemenangan penting dengan skor 2-0 dari Persija Jakarta pada Minggu, 13 Agustus 2023 lalu.

Pertandingan lanjutan pekan 9 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 akan ditutup dengan laga PSIS Semarang menjamu Persib Bandung.

Duel PSIS Semarang vs Persib Bandung dijadwalkan berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang pada Minggu, 20 Agustus 2023 kick off pukul 19.00 WIB.

PSIS Semarang di laga terakhir berhasil menang telak dengan skor 4-1 dari tuan rumah Dewa United pada Senin, 14 Agustus 2023 lalu.

Carlos Fortes yang baru kembali dari masa skorsing berhasil mencetak 1 gol sekaligus membangkitkan performa klub berjuluk Laskar Mahesa Jenar tersebut.

Sementara, Persib Bandung sedang dalam performa yang kurang menguntungkan. Dari 5 laga terakhir, Persib meraih hasil 1 kali menang, 2 kali imbang dan 2 kali kalah.

Baca Juga: Buah Komitmen Ketahanan Pangan, Pemkab Grobogan Raih Penghargaan di Bidang Pertanian

Berikut jadwal pertandingan pekan 9 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024:

Jumat, 18 Agustus 2023
• 15.00 WIB Persebaya Surabaya vs PSM Makassar
• 19.00 WIB Persita Tangerang vs PSS Sleman
• 19.00 WIB Bhayangkara FC vs Borneo FC

Sabtu, 19 Agustus 2023
• 15.00 WIB Persikabo vs Madura United
• 15.00 WIB RANS Nusantara vs Dewa United
• 19.00 WIB Barito Putera vs Persik Kediri
• 19.00 WIB Persis Solo vs Bali United

Minggu, 20 Agustus 2023
• 15.00 WIB Persija Jakarta vs Arema FC
• 19.00 WIB PSIS Semarang vs Persib Bandung

 

 



Berikut daftar klasemen sementara Liga 1 Indonesia musim 2023/2024:

daftar klasemen sementara Liga 1 Indonesia musim 2023/2024.
daftar klasemen sementara Liga 1 Indonesia musim 2023/2024.

Disclaimer: jadwal pertandingan pekan 9 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 hanya sekadar informasi bagi pembaca. mediapurwodadi.com tidak bertanggung jawab jika ada perubahan jadwal.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x