Para Atlet Jawa Tengah Dulang Medali di Gelaran PON XX Papua, Ganjar Pranowo : “Saya Exicting Banget.”

- 3 Oktober 2021, 20:55 WIB
Ganjar Pranowo menyemangati tim Sepak Takraw putri di ajang PON XX Papua.
Ganjar Pranowo menyemangati tim Sepak Takraw putri di ajang PON XX Papua. /Humas Pemprov Jateng


Media Purwodadi – Di gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua, beberapa atlet Jawa Tengah sudah mengukir prestasi dengan medali yang mereka raih.

Para atlet Jawa Tengah yang mengukir prestasi diantaranya adalah atlet dari cabang olahraga Muaythai, yakni Randy Pradana ( -48 kg putra), Tiara Permana Putri dari kelas (- 57 kg putri), Irvan Aji Maulana dari kelas (– 63,5 kg putra), Rifqi Akbar (-60 kg putra), Ulfa Khoeruton (-54 kg putri), dan Adetia Armadani (– 73 kg putra).

Selain itu di cabang olahraga Kyorugi atau tarung, Nabila Amalia berhasil meraih emas setelah melawan atlet dari DKI Jakarta Fatul Jannah dengan skor akhir 12 – 6.

Baca Juga: Gelaran Pembukaan PON XX Papua Meriah, Ganjar Pranowo : Dahsyat dan Luar Biasa. Saya Terharu!

Di kategori jurus atau Poomsae, atlet asal Jateg bernama Muhammad Flafidz meraih angka 74.832 setelah mengalahkan atlet berasal dari Papua, Rizky yang saat itu tampil dengan perolehan nilai 72.666 saja.

Penambahan pundi pundi emas dan medali lainnya yang dipersembahkan Kontingen Jateng pada PON XX Papua juga terjadi pada cabang olahraga lainnya.

Seperti di ajang cabang olahraga Sepak Takraw, perolehan emas diperoleh oleh tim dari Takraw Putri Jawa Tengah.

Tim putri dari Jawa Tengah ini berhasil menang dengan skor akhir 24 -22 setelah bertanding di laga final melawan tim Sepak Takraw putri dari Jawa Barat.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang berkesempatan datang melihat pertandingan Sepak Takraw di GOR Universitas Cendrawasih tersebut memberikan semangat.

Semangat tersebut menjadi sebuah pacuan motivasi bagi tim Sepak Takraw putri Jawa Tengah saat berlaga melawan tim dari Jawa Barat.

Sebelum Ganjar datang, skor yang diperoleh masih 11 -16 atau tertinggal 5 angka dari tim Sepak Takraw Jawa Barat.

Baca Juga: Ikuti Pembukaan PON XX Papua, Ganjar Pranowo Berangkat Bersama 167 Atlet Jawa Tengah

Namun, setelah Ganjar Pranowo bersama sang istri, Siti Atikoh datang, mereka langsung bersemangat dan di set kedua menang dengan skor akhir 24 – 22. Medali emas langsung diterima para tim Sepak Takraw putri tersebut.

“Saya exicting banget melihat pertandingan, perjuangan kawan kawan yang luar biasa. Kejar kejaran angka, tinggal satu poin tadi hampir mencapai 25. Perjuangan mereka luar biasa,” ungkap Ganjar Pranowo.

Menurut Ganjar, kemenangan yang diperoleh para atlet Jawa Tengah ini terlihat dari mental yang mereka miliki.

Bahkan, Ganjar Pranowo meminta kepada para atlet dari Jawa Tengah agar memiliki mental yang kuat dan permainan yang sportif.

“Mental mereka hebat banget. Makanya, saat saya pergi tadi, saya minta istri dan anak saya untuk menunggu sampai selesai. Hebat anak anak luar biasa,” ujar Ganjar Pranowo yang tidak bisa menyaksikan pertandingan hingga selesai karena ada acara lain.

Baca Juga: Berhasil Raih Medali di Ajang PON XX Papua, Ganjar Pranowo Ungkapkan Kebanggaan Pada Atlet Kick Boxing Jateng

“Atlet atlet Jateng yang lain tetap berdoa agar mendapat hasil optimal dan kepada masyarakat Jaw Tengah, kita kasih semangat untuk para atlet Jateng,” pesan Ganjar Pranowo.

Pundi pundi medali dari emas, perak dan perunggu perlahan tapi pasti sudah diraih para atlet asal Jawa Tengah.

Ganjar Pranowo mengaku sangat terkejut setelah melihat mental mental para atlet yang luar biasa saat bertanding, seperti dalam pertandingan Sepak Takraw.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: Humas Pemprov Babel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x