Penasaran Pelaksanaan Pengawasan Pemilu 2024, Siswa Madrasah Aliyah Kunjungi Bawaslu Grobogan

- 24 November 2023, 16:02 WIB
Staf Bawaslu Grobogan Ryan Puspita menjelaskan pengawasan Pemilu 2024 kepada siswa Madrasah Aliyah Manba'ul A'laa Purwodadi.
Staf Bawaslu Grobogan Ryan Puspita menjelaskan pengawasan Pemilu 2024 kepada siswa Madrasah Aliyah Manba'ul A'laa Purwodadi. /Media Purwodadi/dok Bawaslu Grobogan

Media Purwodadi – Penasaran dengan pelaksanaan pengawasan Pemilu, puluhan siswa Madrasah Aliyah Manba'ul A'laa Purwodadi didampingi guru mereka mengunjungi Kantor Bawaslu Grobogan.

Ada 29 siswa yang dengan antusias mendengar penjelasan yang disampaikan staf Badan Pengawas Pemilu atau Bawaslu Grobogan Ryan Puspita di Aula Bawaslu, pada Kamis 23 November 2023.

Staf Bawaslu Grobogan Ryan Puspita di hadapan para siswa menyampaikan permasalahan yang sering kali muncul pada saat Pemilu 2024. Siswa juga diminta mewaspadai sejumlah hal yang bisa mengganggu Pemilu.

Baca Juga: Petani di Gubug Grobogan Tertemper KA Saat Pulang dari Ladang, Akibat Pendengaran Kurang

Permasalahan dan beberapa hal yang menjadi tantangan dan muncul saat pelaksanaan Pemilu, lanjut Ryan, seperti berita bohong atau hoaks, politik uang, ujaran kebencian, kampanye hitam, politik identitas dan Isu SARA.

Para siswa Madrasah Aliyah Manba'ul A'laa Purwodadi, tambah Ryan, juga dapat berpartisipasi ikut mengawasi jalannya pesta demokrasi Pemilu 2024. Lantas bagaimana caranya?

“Caranya jika menemukan kecurangan atau pelanggaran terkait Pemilu 2024, teman-teman dapat menyampaikan laporan kepada Bawaslu Grobogan,” kata Ryan.

Tak hanya itu, Ryan juga menyampaikan kepada siswa siswa Madrasah Aliyah Manba'ul A'laa Purwodadi mengenai kepemiluan termasuk syarat untuk menjadi pemilih pada Pemilu 2024.

Baca Juga: Freya dan Christy JKT48 Berpose Kiyowo di Shopee Live, Bikin Netizen Heboh

Syarat Menjadi Pemilih

Halaman:

Editor: Setiadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x