Jadwal Liga 1 Indonesia Musim 2023/2024 Pekan 17: Jangan Lewatkan Duel Seru PSIS Semarang vs Persija Jakarta

- 24 Oktober 2023, 10:29 WIB
Di laga terakhir, Persita menang 2-1 dari Persis Solo.
Di laga terakhir, Persita menang 2-1 dari Persis Solo. /dok. ligaindonesiabaru.com/


Media Purwodadi – Berikut jadwal Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 pekan 17 yang berlangsung mulai Jumat hingga Senin, 27-30 Oktober 2023.

 

 



Pertandingan lanjutan pekan 17 kompetisi sepak bola Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 nantinya akan menyajikan sebanyak 9 pertandingan.

Di mana, duel Persik Kediri vs Persebaya Surabaya menjadi laga pembuka pada pertandingan pekan 17 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 ini.

Baca Juga: Mantan Presiden AS Barrack Obama : Strategi Israel Bisa Berbalik Menyerang Mereka Sendiri

Duel derbi Jawa Timur antara Persik vs Persebaya di Stadion Brawijaya, Kediri pada Jumat, 27 Oktober 2023 kick off pukul 15.00 WIB disiarkan secara langsung di Indosiar.

Di laga terakhir, kedua tim menuai hasil berbeda. Persik bermain imbang 2-2 dari tuan rumah PSS Sleman. Sedangkan, Persebaya takluk 1-3 dari tuan rumah Bali United.

Di hari kedua pekan 17, duel seru tersaji saat Borneo FC menjamu Dewa United di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur. Sabtu, 28 Oktober 2023 pukul 19.00 WIB.

Madura United, di laga terakhir menyia-nyiakan kesempatan untuk dapat merebut puncak klasemen dari Borneo FC saat menghadapi tim peringkat 9, Dewa United.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, Laskar Sapeh Kerrab julukan Madura United takluk dengan skor telak 1-4 dari tamunya, Dewa United.

Carlos Fortes dan Taisei Marukawa masing-masing mencetak 1 gol dalam kemenangan 3-2 PSIS Semarang dari Persikabo 1973.
Carlos Fortes dan Taisei Marukawa masing-masing mencetak 1 gol dalam kemenangan 3-2 PSIS Semarang dari Persikabo 1973.

Sempat tertinggal 2 gol melalui Egi Maulana Vikri dan Alex Ferreira, Madura United baru mampu memperkecil ketertinggalan pada menit ke 45+1 melalui penalti, Junior Brandao.

Di babak kedua, tuan rumah kebobolan 2 gol  lagi melalui gol bunuh diri Cleberson menit 47 dan menit 90+8 Alex Ferreira mencetak gol kedua sekaligus gol keempat Dewa United.

Atas hasil itu, Madura United tertahan di peringkat 2 klasemen dengan 30 poin dan hanya selisih 2 poin dari Borneo FC yang berada di puncak klasemen dengan 32 poin.

Sementara, Dewa United berhasil naik 2 peringkat ke posisi 7 klasemen sementara dengan raihan 24 poin hasil dari 6 kali menang, 6 kali imbang dan 4 kali kalah.

Di hari ketiga pekan 17, PSIS Semanrang akan menjamu Persija Jakarta di Stadion Jatidiri, Semarang pada Minggu, 29 Oktober 2023 kick off pukul 19.00 WIB.

Menjamu Persija, Laskar Mahesa Jenar julukan PSIS Semarang bermodalkan 3 kemenangan dan 2 kekalahan di 5 laga terakhirnya.

Baca Juga: Ada Kelekatan Soal Dinasti, Bakal Calon Presiden RI Prabowo Subianto Minta Semua Berpikir Positif

Di laga terakhir, bertandang stadion Wibawa Mukti, Bekasi, PSIS Semarang sukses meraih kemenangan tipis 3-2 saat menghadapi tuan rumah Persikabo 1973.

Ketiga gol anak asuh Gilbert Agius tercipta melalui Taisei Marukawa menit ke 38, Paulo Freitas menit ke 49 dan Carlos Fortes menit ke 55.

Sementara, 2 gol tuan rumah Persikabo tercipta melalui Yandi Sofyan Munawar menit ke 14 dan Roni Sugeng menit ke 80.

Pertandingan pekan 17 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 ditutup dengan laga Bali United menjamu Persita Tangerang pada Senin, 30 Oktober 2023 pukul 19.00 WIB.

 

 



Berikut jadwal Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 pekan 17 yang berlangsung mulai Jumat hingga Senin, 27-30 Oktober 2023:

Jumat, 27 Oktober 2023
15.00 WIB Persik Kediri vs Persebaya Surabaya
19.00 WIB Barito Putera vs Persikabo 1973

Sabtu, 28 Oktober 2023
15.00 WIB Arema FC vs Madura United
19.00 WIB Borneo FC vs Dewa United
19.00 WIB Persib Bandung vs PSS Sleman

Minggu, 29 Oktober 2023
15.00 WIB Persis Solo vs Bhayangkara FC
19.00 WIB PSIS Semarang vs Persija Jakarta

Senin, 30 Oktober 2023
15.00 WIB RANS Nusantara vs PSM Makassar
19.00 WIB Bali United vs Persita Tangerang

Disclaimer: jadwal Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 pekan 17 hanya sekadar informasi bagi pembaca. mediapurwodadi.com tidak bertanggung jawab jika ada perubahan jadwal.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x