Jamin Keamanan Kebaktian Kenaikan Isa Almasih, Polsek Grobogan Siagakan Personel untuk Pengamanan Gereja

- 18 Mei 2023, 10:50 WIB
Suasana ibadah di Gereja Bethel Indonesia Getasrejo yang berlangsung khidmat dalam Hari Kenaikan Isa Almasih, Kamis, 18 Mei 2023.
Suasana ibadah di Gereja Bethel Indonesia Getasrejo yang berlangsung khidmat dalam Hari Kenaikan Isa Almasih, Kamis, 18 Mei 2023. /Hana Ratri

Media Purwodadi - Pengamanan kepolisian terlihat di Gereja Bethel Indonesia yang berada di Desa Getasrejo, Kecamatan Grobogan, Kabupaten Grobogan, Kamis 18 Mei 2023.

Ibadah kebaktian Kenaikan Isa Almasih yang digelar di Gereja Bethel Indonesia Getasrejo ini berlangsung lancar.

Jemaat Gereja Bethel Indonesia merasakan ibadah Kenaikan Isa Almasih yang khusyuk dan berjalan lancar.

Baca Juga: Berikan Rasa Nyaman untuk Umat, Personel Polres Grobogan Amankan Jalannya Kebaktian Hari Kenaikan Isa Almasih

Sebanyak 80 jemaat Gereja Bethel Indonesia mengikuti ibadah Kenaikan Isa Almasih pada pukul 07.00 WIB hingga selesai dengan pimpinan Pdt Supangat.

Tiga personel membantu kelancaran pengamanan ibadah hari Kenaikan Isa Almasih dengan berjaga di depan pintu gereja selama kebaktian bertema Kuasa Penyaliban Tuhan Yesus ini.

"Hari ini kami mengadakan pengamanan di Gereja Bethel Indonesia, tepatnya di Desa Getasrejo, Kecamatan Grobogan," jelas Kapolsek Grobogan AKP Candra Bayu Septi.

Menurut Kapolsek, sehari sebelum pelaksanaan kebaktian dilaksanakan pengecekan dan sterilisasi di area dalam gereja maupun di area luar gereja dan tidak di temukan barang-barang yang mencurigakan.

"Tidak ditemukan adanya barang-barang yang mencurigakan dan semua berjalan lancar," ujar AKP Candra Bayu Septi.

Halaman:

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x