Breaking News: Gempa Berkekuatan 7.9 Magnitudo Guncang Wilayah Maluku, Peringatan Dini Tsunami Telah Berakhir

- 10 Januari 2023, 06:57 WIB
Informasi gempa bumi berkekuatan Magnitudo 7,9 yang terjadi di Maluku dan Sulawesi Utara, Selasa 10 Januari 2023 dinihari.
Informasi gempa bumi berkekuatan Magnitudo 7,9 yang terjadi di Maluku dan Sulawesi Utara, Selasa 10 Januari 2023 dinihari. /Twitter @infoBMKG.


Media Purwodadi – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini tsunami untuk wilayah di Maluku dan Sulawesi Tenggara, menyusul gempa berkekuatan magnitudo 7,9 yang terjadi pada pukul 00.47.34 WIB, Selasa 10 Januari 2023.

Dari laman resmi BMKG menyebutkan, lokasi episentrum gempa berada di garis 7.25 derajat Lintang Selatan dan 130.18 derajat Bujur Timur atau pada 148 kilometer sebelah barat laut Maluku Tenggara Barat dengan kedalaman 131 kilometer.

Menurut Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono mengungkapkan, dari hasil pemodelan menunjukkan gempa bumi ini berpotensi tsunami dengan tingkat ancaman siaga di Maluku Tengah, Kepulauan Maluku Tenggara, Maluku Tenggara Barat, Pulau Yamdena dan Kota Ambon.

Baca Juga: Prediksi dan Link live streaming Oxford United vs Arsenal: Putaran 3 FA Cup 2022/2023, Selasa, 10 Januari 2023

"Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi ini berpotensi tsunami dengan tingkat ancaman siaga di Maluku-Tengah, Kepulauan Maluku-Tenggara, Maluku-Tenggara-Barat Pulau Yamdena dan Kota-Ambon," kata Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono dalam keterangan tertulisnya, Selasa, 10 Januari 2023.

Selain keempat daerah tersebut, ada 10 daerah lain yang juga perlu waspada terhadap tsunami, antara lain Maluku-Tenggara, Seram-Bagian-Timur, Seram-Bagian-Barat, Buru, Wakatobi, Kendari Pulau Watulumango, Kepulauan Kendari, Konawe Bagian Selatan, Kota-Kendari dan Kendari.

Masih dari laman resminya, BMKG menjelaskan daerah yang merasakan gempa tersebut antara lain di wilayah Saumlaki, Sorong, Kaimana, Merauke, Nabire, Tanah Merah, Wamena, Bakunase, Kolhua, Sabu, Rote, Ende, Amarasi Selatan, Kota Kupang, Alor, Waingapu, Waijelu, Lembata, Ambon, Piru, Dobo, Tiakur.

Atas kejadian gempa berkekuatan magnitudo 7,9 yang terjadi di wilayah Maluku tersebut, BMKG memberikan arahan agar peringatan dini diteruskan kepada masyarakat.

Baca Juga: Jadwal Acara Televisi GTV Selasa, 10 Januari 2023, Saksikan Super Deal Indonesia Hingga Jomblo2 Bahagia

BMKG juga memberikan arahan agar masyarakat mengikuti peringatan dini tsunami dari BPBD, BNPB dan BMKG.

Sebagai informasi, kejadian gempa yang terjadi pada Selasa dinihari tersebut dirasakan mulai dari skala I hingga V MMI. Hingga saat ini, belum mendapatkan keterangan terkait kerusakan bangunan maupun korban akibat gempa tersebut.

Namun, pada laman resminya, BMKG telah menginformasikan bahwa peringatan dini Tsunami yang disebabkan gempa dengan magnitudo 7,9 dinyatakan berakhir.

“#Peringatan dini TSUNAMI yang disebabkan oleh gempa mag:7,9, tanggal: 10-Jan-23 00:47:34 WIB, dinyatakan telah berakhir #BMKG,” tulis akun @infoBMKG, sekitar pukul 03.00 WIB.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: Twitter @infoBMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x