Di Mata Prasetio Edi Marsudi, Ganjar Pranowo Bakal Calon Presiden yang Mampu Gaet Anak Muda Hingga Seniman

24 Oktober 2023, 22:00 WIB
Cara Ganjar Pranowo menggandeng anak muda di sebuah momen di Jakarta. /Instagram @ganjar_pranowo./

Media Purwodadi – Ganjar Pranowo sebagai bakal calon Presiden ini mampu merangkul anak muda hingga seniman dalam mendapatkan hati masyarakat. Hal itu merupakan penilaian Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi.

 

 

Prasetio Edi Marsudi menerangkan, bukti nyata yang sudah terlihat dari Ganjar Pranowo adalah saat mantan Gubernur Jawa Tengah itu tengah berada di Blok M.

Di mata Prasetio Edi Marsudi, semua anak muda, seniman yang ada memberikan ruang seluas-luasnya untuk berdiskusi dan semua antusias.

Baca Juga: Muncul Sumber Api di Persawahan Milik Warga Manggarmas, Kapolsek Godong Minta Warga Jangan Terlalu Dekat

"Sebagai bukti di Blok M kemarin, itu semua anak muda, seniman, dibuka ruang seluas-luasnya untuk berdiskusi, semua antusias," kata Pras, sapaan akrabnya, dilansir dari ANTARA, Senin 24 Oktober 2023.

Pras yakin, Ganjar Pranowo bersama bakal calon Wakil Presiden, Mahfud MD bisa diterima kalangan milenial lantaran memiliki sosok yang ramah.

Apalagi, keduanya punya latar belakang sebagai pekerja profesional hingga bisa dengan mudah menerima aspirasi masyarakat.

"Mereka mengapresiasi anak muda, budayawan dan seniman di tempat Kala di Kalijaga, M Blok, Jakarta Selatan kemarin," katanya.

Prasetio Edi Marsudi menyatakan, dirinya telah menjadi Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) DKI Jakarta Ganjar-Mahfud demi memenangkan Bakal Capres dan Cawapres yang menjadi pilihan PDI Perjuangan tersebut.

"Saya tegak lurus untuk memenangkan Pak Ganjar-Mahfud di Jakarta," ujar Pras.

Baca Juga: Logistik Pemilu 2024 Berupa Kotak Suara Diterima KPU Grobogan Secara Bertahap, Sebelumnya Bilik Suara

 

 

Bakal calon pasangan Capres dan Cawapres, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD bertemu dengan para anak muda generasi Z sembari minum kopi di M Block Space, Jakarta Selatan, Senin 23 Oktober 2023.

“Saya berterima kasih kepada teman-teman anak muda gen Z yang sudah datang. Kami kalau menghadapi situasi saat ini ada yang marah-marah dan ngambek, maka saya ingin ajak sore ini kita semua bergembira. Kita dengarkan ‘stand up comedy’ dan musik dari para musisi,” ujar Pras.

Di acara tersebut, hadir juga para budayawan dan seniman, yakni Kertaradjasa, Lies Hartono atau Cak Lontong, Abdel Achrian, Denny Chandra, Akbar Kobar dan Abdul Aziz Batubara atau Adjis Doaibu.***

Editor: Agung Tri

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler