Mau Daftar Kartu Prakerja Gelombang 17? Ini Caranya

- 26 Mei 2021, 05:10 WIB
Mau Daftar Kartu Prakerja Gelombang 17? Ini Caranya
Mau Daftar Kartu Prakerja Gelombang 17? Ini Caranya /Instagram/@prakerja.go.id.

Media Purwodadi – Kabar baik bagi yang ingin mendaftar Kartu Prakerja gelombang 17. Ini link pendaftarannya www.prakerja.go.id.

Penerima Kartu Prakerja gelombang 17 nantinya akan mendapatkan bantuan total senilai Rp3,55 juta dalam bentuk insentif dan saldo pelatihan gratis.

Selama masa pandemi covid-19, salah satu program unggulan pemerintah ini juga dinilai bermanfaat untuk meningkatkan kompetensi kerja dan membantu kebutuhan masyarakat.

Lantas, kapan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 17 akan dibuka? Berikut bocoran jadwal, lengkap dengan cara daftar hingga dapat Rp3,55 juta.

Baca Juga: Bertemu Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar Sampaikan Apresiasi Pada Polri

Dikutip dari beritadiy.pikiran-rakyat.com berjudul “Kartu Prakerja Gelombang 17 Kapan Dibuka? Ini Bocoran Jadwal, Cara Daftar, dan Syarat Dapat Rp3,55 Juta”. Pendaftaran Kartu Prakerja kemungkinan akan dibuka pada kuartal kedua atau semester pertama tahun 2021, antara Mei hingga Juni 2021.

Hal ini dikarenakan ada sekitar 44 ribu penerima di gelombang sebelumnya yang akun kepesertannya dicabut karena tidak membeli pelatihan pertama.

Sementara itu, Manajemen Pelaksana Operator Kartu Prakerja menargetkan dana yang sudah disiapkan sebesar Rp10 triliun cair di  semester satu.

Oleh karena itu, masyarakat sebaiknya bersiap untuk mendaftar dengan cara sering memantau instagram resmi Kartu prakerja di @prakerja.go.id atau website resmi di www.prakerja.go.id.

Baca Juga: Waduh!!, PT Hero Supermarket Tutup Seluruh Gerai Giat di Indonesia

Penerima Kartu Prakerja berhak dapat bantuan senilai Rp3,55 juta dalam bentuk saldo pelatihan Rp1 juta dan insentif Rp2,55 juta.

Lantas, bagaimana cara daftar Kartu Prakerja gelombang 17? Dikutip Berita DIY dari laman resmi Prakerja, berikut cara daftar hingga dapat Rp 3,55 juta.

Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 17

1. Buat akun Kartu Prakerja jika belum punya, dengan cara:
•    Masuk ke www.prakerja.go.id
•    Masukkan email dan password, Klik DAFTAR
•    Masuk ke email dan Kik link verifikasi

2. Cara Daftar Kartu Prakerja
•    Masuk ke dashboar akun Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id
•    Pada bagian verifikasi KTP, isi NIK, nomor KK dan tanggal lahir kamu, lalu klik Berikutnya
•    Lengkapi data diri dan unggah foto KTP
•    Lakukan verifikasi nomor handphone
•    Klik Kirim
•    Masukkan kode OTP yang telah dikirimkan via SMS ke No HP. Klik Verifikasi.
•    Isi Pernyataan Pendaftar sampai selesai kemudian klik OK
•    Ikuti Tes Motivasi & Kemampuan Dasar, klik Mulai Tes Sekarang
•    Pilih Gelombang yang diinginkan sesuai dengan domisili, lalu klik Gabung
•    Klik Ya, Gabung
•    Klik Saya Menyetujui
•    Pendaftaran selesai.

Baca Juga: Bupati Grobogan, Sri Sumarni Perintahkan Pendistribusian Vaksinasi Covid-19 Untuk Lansia Dikebut

Meskipun sudah mendaftar, namun hanya masyarakat yang memenuhi syarat yang bisa lolos dan dapat bantuan hingga Rp3,55 juta.

Syarat Lolos Kartu Prakerja Gelombang 17
- WNI berusia 18 tahun ke atas.
- Pencarikerja atau pengangguran (lulusan baru dan program PHK), pekerja (buruh/karyawan).
- Wirausaha yang tidak sedang mengikuti pendidikan formal (Bukan penerima bansos Kemensos).
- Bukan TNI/Polri, ASN, Anggota DPR/D, BUMN/D, dan lainnya.
Itulah bocoran Kapan Kartu Prakerja Gombang 17 dibuka di www.prakerja.go.id, lengkap dengan cara daftar dan syarat dapat bantuan Rp3,55 juta.***(Iman Fakhrudin/ beritadiy.pikiran-rakyat.com).

Editor: Agung Tri Wibowo

Sumber: beritadiy.pikiran-rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x