Dukung Program Sat Lantas, Pengurus PWI Grobogan Deklarasikan Grobogan Zero Knalpot Brong

- 13 Januari 2024, 17:09 WIB
Anggota PWI Grobogan bersama Sat Lantas Polres Grobogan mendeklarasikan Grobogan Zero Knalpot Brong bersama Kasat Intelkam, AKP Joko Susilo.
Anggota PWI Grobogan bersama Sat Lantas Polres Grobogan mendeklarasikan Grobogan Zero Knalpot Brong bersama Kasat Intelkam, AKP Joko Susilo. /Dok PWI Grobogan./


Media Purwodadi – Usai upacara pelantikan, pengurus PWI Grobogan masa bakti 2024-2027 bersinergi dengan Sat Lantas Polres Grobogan untuk mendukung upaya pencegahan knalpot brong di wilayah ini.

Bertempat di Gedung Riptaloka, pada Jumat 12 Januari 2024, PWI Grobogan bersama Sat Lantas Polres Grobogan mendeklarasikan Grobogan Zero Knalpot Brong.

“PWI Grobogan mendukung Grobogan Zero Knalpot Brong,” seru para pengurus PWI Grobogan yang kompak bersama Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Grobogan, Ipda Moch Agus Salim.

Baca Juga: Menarik, Pikachu dengan Kemeja Batik Akan Diluncurkan dalam Rangkaian Pokemon Air Adventure

Ketua PWI Grobogan, Dani Agus Haryanto mengungkapkan, pasca pelantikan pengurus PWI Grobogan periode 2024-2027 ini, langsung bersinergi dengan pihak-pihak terkait untuk turut mewujudkan pembangunan dan program yang ada di Kabupaten Grobogan.

“Salah satunya program Sat Lantas Polres Grobogan yang baru-baru ini sedang berjalan yakni Grobogan Zero Knalpot Brong. Harapan kami dengan adanya Deklarasi Anti Knalpot Brong bersama Sat Lantas Polres Grobogan, kami turut menyosialisasikan kepada masyarakat agar tidak menggunakan kendaraan dengan knalpot yang tidak sesuai standar,” jelas Dani, sapaan akrabnya.

Pria yang baru saja dilantik menjadi Ketua PWI Grobogan menggantikan Felek Wahyu Prabowo ini menjelaskan, selain untuk fungsi sosialisasi kepada masyarakat, PWI Grobogan juga mendukung upaya Polres Grobogan melalui Sat Lantas dalam memerangi penggunaan knalpot brong di wilayah Kabupaten Grobogan.

Baca Juga: Info Transfer Pemain: Perkuat Tottenham Hotspur, Timo Werner Tinggalkan RB Leipzig Dengan Status Pinjaman

Apresiasi

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Grobogan AKP Tejo Suwono mengapresiasi PWI Grobogan yang turut dalam deklarasi Grobogan Zero Knalpot Brong.

Dirinya berterima kasih kepada PWI Grobogan yang merupakan organisasi kewartawanan, turut mendukung program yang sedang digencarkan oleh Sat Lantas Polres Grobogan.

“Terima kasih atas sinerginya, Kawan-Kawan PWI Grobogan. Besar harapan kami, Grobogan Zero Knalpot Brong, tidak ada lagi yang menggunakan knalpot brong dan nantinya berdampak lingkungan di wilayah Kabupaten Grobogan berjalan aman, nyaman dan tentram,” harap AKP Tejo Suwono.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x