PCNU Grobogan Imbau Warga NU Tak Hadiri Kegiatan Pada Jumat 15 Desember 2023, Apa Itu

- 7 Desember 2023, 23:16 WIB
Surat Edaran PCNU Grobogan yang mengimbau warga NU untuk tak menghadiri kegiatan di Alun-alun Purwodadi pada Jumat 15 Desember 2023.
Surat Edaran PCNU Grobogan yang mengimbau warga NU untuk tak menghadiri kegiatan di Alun-alun Purwodadi pada Jumat 15 Desember 2023. /Media Purwodadi/dok PCNU Grobogan

Media Purwodadi – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Grobogan mengeluarkan surat edaran agar warga NU atau Nahdliyin di Grobogan tidak hadir pada kegiatan 15 Desember 2023.

Surat edaran tersebut ditandatangani Rois Syuriah KH Ahmad Hambali, Katib KH M Baihaqi, Ketua PCNU Grobogan Habib Ahmad Fadlik Ba'alawi dan Sekretaris Nurchamid Mustarom.

 

 

Melalui surat edaran tersebut, PCNU Grobogan ingin menyampaikan pesan yang penting dan mendalam terkait dengan acara "Grobogan Bermunajat untuk Palestina".

Baca Juga: Dua Sepeda Motor Bertabrakan di Selatan Jembatan Sente Grobogan, Satu Alami Luka-Luka

Kegiatan “Grobogan Bemunajat untuk Palestina” tersebut rencananya akan digelar di Alun-alun Purwodadi, Kabupaten Grobogan pada Jumat 15 Desember 2023.

Surat edaran tersebut dibenarkan oleh Sekretaris PCNU Grobogan Nurchamid Mustarom. Ia pun menjelaskan mengenai alasan mengimbau warga NU Grobogan untuk tidak menghadiri acara tersebut.

“Kami, PCNU Kabupaten Grobogan terkait kegiatan tersebut tidak pernah diajak komunikasi, maupun konsolidasi. Namun logo NU dipasang pada pamflet,” jelas Nurchamid Mustarom kepada wartawan, Kamis 7 Desember 2023.

Pertimbangan lain terkait imbauan tersebut, sambung Nurchamid, karena PCNU Grobogan mempertimbangkan Kebhinekaan dan Keberagaman. Kendati kegiatan itu bentuk dukungan kepada saudara kita di Palestina.

Halaman:

Editor: Setiadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x