Gegara Lupa Matikan Kompor, Rumah & Kandang Kerbau Milik Warga Kluwan Penawangan Ludes Terbakar

- 1 Oktober 2023, 13:18 WIB
Anggota Damkar Satpol Pp Grobogan bersama anggota Polsek Penawangan melakukan pendinginan di lokasi kejadian.
Anggota Damkar Satpol Pp Grobogan bersama anggota Polsek Penawangan melakukan pendinginan di lokasi kejadian. /Dok Polsek Penawangan./

Media Purwodadi - Peristiwa kebakaran terjadi di Kecamatan Penawangan, Kabupaten Grobogan, Minggu, 1 Oktober 2023.

Peristiwa kebakaran ini menghanguskan sebuah rumah dan kandang kerbau di rumah milik Juwari, 69 tahun, warga Dusun Kauman, Desa Kluwan, Kecamatan Penawangan, Kabupaten Grobogan.

Menurut Kapolsek Penawangan, AKP Darmono, peristiwa kebakaran ini diketahui kali pertama oleh Rasmi, 53 tahun, tetangga korban, yang hendak pergi hajatan ke kampung sebelah.

Baca Juga: Tidak Lagi Adu Dengkul, KA Jayabaya Tampil dengan Konsep Tempat Duduk Terbaru dan Tambahan Interior Istimewa

Sesampainya di depan rumah korban, Rasmi melihat kobaran api sudah melalap tumpukan jerami yang diletakkan di kandang kerbau milik korban.

Spontan, Rasmi berteriak minta tolong. Teriakan itu didengar oleh warga lain dan mereka berdatangan ke lokasi kejadian.

Pihak Bhabinkamtibmas Kluwan yang mendapat laporan dari warga langsung menghubungi BPBD Grobogan dan dilanjutkan ke Damkar Satpol PP Grobogan.

"Kejadian pukul 09.20 WIB. Anggota kami menghubungi BPBD Grobogan dan dilanjutkan ke Damkar Satpol PP Grobogan. Api berhasil dipadamkan 20 menit kemudian, setelah anggota Damkar Satpol PP Grobogan ke lokasi kejadian," terang AKP Darmono.

Rumah korban yang mengalami kebakaran berbentuk limasan ukuran tiang 14x14 cm, tinggi tiang 370 cm, rumah terbuat dari rangka kayu jati dan dinding dari papan campuran.

Halaman:

Editor: Agung Tri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x