Dua Hari Bupati Grobogan Tangani Kasus Kepala Desa Viral. Kades Potong Rambutnya Hingga Ditegur Langsung

26 Januari 2023, 07:57 WIB
Bupati Grobogan Sri Sumarni saat memotong rambut Kades dalam vidio viral sebut nama Presiden Jokowi. Foto: Media Purwodadi /setiadi/

Media Purwodadi- Bupati Sri Sumarni kembali langsung turun tangan menangani permasalahan vidio viral yang melibatkan kepala desa di Kabupaten Grobogan.

Jika sebelumnya Bupati Sri Sumarni menangani vidio viral Kepala Desa yang menyebut-nyebut nama Presiden Joko WIdodo saat menggelar demo di Jakarta.
Kali ini, Bupati Grobogan harus menangani permasalahan Kepala Desa yang melakukan hakim sendiri dengan cara memukuli pedagang keliling.

Karena 'kenakalan' Kepala Desa, bahkan Bupati Grobogan Sri Sumarni sampai harus memanggil dan menegur langsung Kepala Desa tersebut.

Baca Juga: Produk Pertanian Ramah Lingkungan Tercipta di Grobogan, Dorong Generasi Muda dan Perempuan Jadi Petani

Dalam penanganan dua permasalahan vidio viral Kepala Desa Grobogan, Bupati Sri Sumarni melakukan langkah berbeda. Diamana, Kades viral dalam vidio demo Kepala Desa di Jakarta. Bupati Sri Sumarni bahkan 'menghukum' Kades dengan langsung memangkas rambut gondrong sang Kepala Desa.

Dalam kasus vidio viral Kepala Desa memukul pedagang keliling, Bupati Grobogan Sri Sumarni meminta kepala desa Kejawan, Kecamatan Tegowanu yang ada dalam video viral seorang kades pukuli terduga pencuri, agar tidak main hakim sendiri dalam menyelesaikan masalah.

Bupati Grobogan Sri Sumarni mengaku mengetahui ada video viral seorang kades di Kecamatan Tegowanu tengah memukuli seorang pria saat hendak rapat. Kemudian setelah ditelaah ternyata kejadian tersebut terkait percobaan pencurian.

Baca Juga: Bupati Grobogan Minta Tak Main Hakim Sendiri Kepada Kades di Video Viral Pukuli Terduga Pencuri

Kades Kejawan Sugeng Hariyanto yang menghadap Bupati Grobogan bersama Kades Sambung, Kecamatan Godong, Arif Sofianto yang viral, mengaku emosi karena pelaku berbelit-belit saat diinterogasi.

"Meski demikian jangan main hakim sendiri. Karena kalau seperti ini larinya ke saya lagi. Saya juga sempat di WA oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo terkait kejadian tersebut," kata Bupati.

Kades menurut Bupati adalah publik figur di desanya, jadi harus dapat menjaga sikap dan menjadi teladan. Selain itu juga harus mengutamakan pelayanan terbaik kepada masyarat.

Sebelumnya, sebuah video viral memperlihatkan seorang pria bertopi tengah memukuli seorang pria disaksikan sejumlah orang. Sementara di dekatnya ada gerobak di atas sepeda motor yang terguling.

Baca Juga: Datang ke Grobogan, Ganjar Pranowo Berikan Pemaparan Kemiskinan Ekstrem, Ini Penjelasannya

Diketahui pria bertopi dalam video viral tersebut adalah Kades Kejawan, Kecamatan Tegowanu, Sugeng Hariyanto. Sedangkan pria yang dipukul adalah penjual rujak yang diduga akan mencuri di rumah warga bernama Ana Nur Hidayah.

Pelaku tepergok berada di dalam rumah Ana saat pulang dari bepergian. Padahal saat meninggalkan rumah Ana mengaku sudah mengunci pintu rumah. Diduga pelaku masuk melalui jendela.

Namun saat diketahui pemilik rumah, pelaku yang berprofesi penjual rujak tersebut sempat kabur. Akhirnya pelaku yang hendak mengambil gerobaknya ditangkap dan diinterogasi warga serta kades.

Menurut keterangan kades, pelaku jawabannya berbelit sehingga membuat dia emosi dan akhirnya terjadi pemukulan tersebut. Kejadian itu ada yang merekam sehingga jadi video viral. Belakangan kasus tersebut berakhir damai di Polsek Tegowanu.***

Editor: Wahyu Prabowo

Tags

Terkini

Terpopuler